Pantai Trisik
Selasa, 23 Agustus 2011 11:53 Section: Nasional
GriyaWisata.Com-Pantai Trisik merupakan pantai pertama di Kabupaten Kulon Progo yang akan ditemui bila Anda melaju melewati lintasan Bantul - Purworejo, melewati Palbapang dan Srandakan.
Berlokasi di wilayah Brosot, Kabupaten Kulon Progo, berjarak sekitar 37 kilometer dari pusat kota Yogyakarta. Pantai Trisik terletak sangat dekat dengan jalan raya sehingga sangat mudah dijangkau menggunakan kendaraan pribadi roda empat maupun roda dua.
Perjalanan ke Pantai Trisik akan terasa menyenangkan dan tak begitu melelahkan meski jaraknya cukup jauh. Jalan menuju pantai ini sangat halus dan minim tanjakan, terdapat pula warung makan di kanan kiri jalan yang bisa menjadi tempat beristirahat bila lelah.
Melewati jalur Palbapang dan Srandakan, Anda juga akan dapat menikmati pemandangan Sungai Progo ketika melewati jembatan penghubung Kabupaten Bantul dan Kabupaten Kulon Progo.
Pantai Trisik memiliki kekhasan dibanding pantai-pantai lainnya di Kulon Progo, yaitu suasana pedesaan pesisir yang begitu terasa. Pantai, rumah-rumah warga, gubug-gubug yang menjajakan makanan dan jalan penghubung desa dengan kota terletak saling berdekatan.

Beragam aktivitas warga sekitar yang memanfaatkan wilayah pesisir dan laut sebagai sumber penghidupan juga turut meperkuat suasana pedesaan pesisir itu.[serli]
Related News Item:
- 29-04-10 04:28 - Menjajaki Taman Nasional Bromo-Semeru
- 08-06-11 06:04 - Populasi Elang Jawa Terancam Punah
- 19-08-10 08:39 - Gerbong khusus Wanita mulai Beroperasi
- 09-09-11 09:28 - Memacu Adrenalin di Jerang Citarum
- 16-01-11 01:31 - Agen Perjalanan Tuntut Pengembalian Uang Jaminan
Komentar (0)
Kirim Komentar anda
Iklan Niaga
TOUR & TRAVEL GUIDE
Tips Memilih, Mengolah & Menyimpan Daging
GriyaWisata.Com-Daging merupakan bahan pangan yang mudah rusak. Bagaimana cara menyimpanya danmemilih daging yang baik dan segar?
Tips-tips Berwisata di Pulau Bali
GriyaWisata.Com-Ke Bali tanpa perencanaan tentu akan membuat Anda menemukan berbagai macam kendala. Jika tak dipersiapkan sedini mungkin, maka kendala tersebut berpotensi akan menggangu acara liburan Anda. Alhasil, liburan yang digadang-gadang untuk merefresh diri, mencari ketenangan dan terhindar dari rutinitas hidup yang membosankan, berubah menjadi booring, menjengkelkan, bahkan membosankan.












