Hari ini: Selasa, 5 April 2016 22:40
Barometer Otomotif Terkini

Acara Tahunan Ritual Tawur Agung Di Gresik

Senin, 7 Maret 2016 18:02
Gambar: Tradisi Umat Hindu Perayaan Nyepi, arak Ogoh-ogoh

GriyaWisata.Com - Perayaan Hari Raya Nyepi umat Hindu di Desa Laban, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik, Jawa Timur, memiliki acara yang digelar setiap tahun, yaitu ritual tawur agung. Yaitu ritual mengarak patung ogoh-ogoh keliling kampung, lalu dibakar di depan Pure Jagad Dumadi. 

 

Acara Tawur agung ini, nanti akan digelar pada Selasa 8 Maret 2016, sehari menjelang Hari Raya Nyepi. Dalam acara ini, biasanya sangat ramai wisatawan dari luar daerah Gresik.
 
Siswadi, Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Gresik mengatakan Hari Raya Nyepi menjadi daya tarik wisata yang menjadi kebudayaan lokal. Pemerintah selalu mendukung kegiatan keagamaan itu.
 
"Pemerintah selalu mendukung karena masuk dari tradisi warga Gresik," kata Siswadi, Senin (7/3/2016).
 
Supeno, sesepuh umat Hindu setempat, mengatakan salah satu yang menjadi perhatian warga di Hari Nyepi adalah patung ogoh-ogoh. Besok, Selasa 7 Maret 2016, warga Hindu mengarak patung replika iblis itu mengeliling kampung. Kemudian, warga membakar patung di depan pura.
 
Menurutnya, semua warga di Desa Laban, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik, sangat mendukung dan melihat perayaan ini. "Ada juga yang datang dari luar kota hanya sekedar melihat. Tapi, tidak dikomersilkan," jelasnya.
 
Dilain sisi, Supeno, juga membenarkan pemerintah membantu kegiatan tersebut. Namun ia enggan menyebutkan besaran dana untuk membantu membuat ogoh-ogoh. "Lumayan lah bantuannya. Ada 11 ogoh-ogoh yang dibuat sendiri oleh masyarakat, sebagian lagi dananya bantuan dari warga," ujar pria 55 tahun itu. rt.
Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full


Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Barometer Properti Terkini

Follow Us!

Need Help

Iklan Niaga

TOUR & TRAVEL GUIDE

Ini Dia Tips Hasilkan Uang Selama Traveling
GriyaWisata.com - Bagi banyak orang Indonesia yang menyukai traveling, dibayar untuk melakukan perjalanan adalah sebuah pekerjaan impian.

Menikmati Nirwana Keindahan Bawah Laut di Teluk Buyat
Sulawesi Utara,GriyaWisata.Com - Khusus para traveler yang senang dengan menyelam ataupun snorkeling coba saja di Teluk Buyat, Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara dan akan menemukan keindahan bawah laut nan menawan.