Susunan Acara Pernikahan Pangeran William Dan Kate

E-mail Print

GriyaWisata.Com-Diperkirakan acara pernikahan Pangeran William dan Kate akan disaksikan sekitar 2 miliar penduduk dari seluruh dunia melalui TV. Gereja Westminster Abbey, London akan dipadati sebanyak 2 ribu orang di area pernikahan, untuk menyaksikan pernikahan mereka. Diperkirakan akan ada 450 ribu orang yang berdiri di luar Istana Buckingham untuk melihat Raja dan Ratu masa depan mereka berciuman di atas balkon.

Berikut ini adalah susunan acara pernikahan Pangeran William dan Kate Middleton yang akan di laksanakan pada 29 April.

* Westminster Abbey
Merupakan tempat berlangsungnya penerimaan sakramen pernikahan antara Pangeran William dan Kate. Upacara pernikahan baru berlangsung pada pukul 11.00 AM. Para undangan diharapkan hadir pada pukul 8.15 AM waktu setempat.

* Pangeran Wiliam dan Kate keliling Kota London, Inggris
Untuk pertama kalinya sebagai Calon Raja dan ratu Inggris, mereka berdua akan diarak ke kerumunan dengan menggunakan kereta kencana buatan 1902.

* Acara di Istana Buckingham
Resepsi pernikahan Pangeran William dan Kate akan dilaksanakan di Istana Buckingham, dan Ratu Elizabeth II menjadi tuan rumahnya. Para tamu akan dilayani dengan makanan favorit keluarga kerajaan. Ratu menurunkan 21 koki andal untuk memasak hidangan dalam pesta ini. Diperkirakan 650 undangan akan hadir.

* Acara penutupan resepsi pernikahan pangeran William dan Kate

Acara resepsi pernikahan ditutup di kediaman Pangeran Charles dan sekitar 300 tamu akan hadir.  Charles menyukai pesta pernikahan anaknya yang lebih simpel dengan memesan makanan dari sebuah restoran.

Dengan tiga menu makan malam hasil masakan Anton Mosimann dari London restaurateur, para undangan dijamu. Ditutup dengan pencuci mulut pilihan Kate, kue lemon.[tn]



Sharing halaman ini ke Website favorit Anda
| More...
KOMENTAR (0)

Tulis Komentar

 



Events Schedule

Mountain & Rafting

Ayung Rafting Bali, Seru dan Menyenangkan Griyawisata.com, Ayung Rafting Bali merupakan tujuan wisata yang siap untuk menguji nyali Anda. Mencoba wisata rafting a...
 
Jogging Sambil Narsis Di Pemandangan Alam Kehijauan Griyawisata.com, Inilah para wanita, narsis bisa dimanfaatkan dimana saja. Selain di mall-mall, di kampus-kampus dan di ...
 
Gunung Semeru di Pulau Jawa Griyawisata.com, Gunung Semeru terletak di Pulau Jawa memiliki ketinggian sekitar 3.676 meter di atas permukaan laut (dp...
 

Nasional

Taman Budaya Riau Taman Teater Dan Rupa Serta Wisma Seni

GriyaWisata.Com-Taman Budaya Riau merupakan sebuah unit pelaksana teknis dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Riau,...

Taman Nasional Laut Taka Bonerate

GriyaWisata.Com-Secara operasional Taman Nasional Laut Taka Bonerate berada di bawah pembinaan Sub Balai Konservasi Sumber...

BLH Bali : 13 Pantai Di Bali Sudah Tercemar

GriyaWisata.Com-Tercatat 13 pantai di Bali yang kualitas baku mutu air lautnya dinyatakan telah masuk dalam...

Internasional

Kota Tertua Di Dunia Lisbon

GriyaWisata.Com-Kota yang didirikan di perbukitan rendah di sebelah utara Sungai Tagus, pesona Lisbon ini berkaitan...

Wisata Pintu Langit Di Pegunungan Tianmen Provinsi Hunan

GriyaWisata.Com-Objek wisata Pintu Langit ini berupa sebuah lubang lonjong raksasa di atas puncak Pegunungan Tianmen,...

Pulau Fregate Retreats Seychelles, Vila Yang Sadar Akan Lingkungan

GriyaWisata.Com-Liburan di surga dengan pantai pasir putih dan hutan emerald Seychelles, Samudera Hindia adalah mimpi...

Culinary Corner

Bebek Panggang Bumbu Petis

GriyaWisata.Com-Belakangan ini, olahan daging bebek semakin banyak ditemui. Tidak melulu digoreng dengan bumbu kunyit khas...

Kue Pernikahan Pangeran William Dan Kate

GriyaWisata.Com-Kue pernikahan delapan tingkat yang mengagumkan menjadi pusat perhatian saat Pangeran William dan Kate Middleton...

Menu Hidangan Pernikahan Pangeran William Dan Kate

GriyaWisata.Com - Bila Anda mau tahu makanan apa saja yang disediakan pihak Istana Inggris untuk...