Cara Membuat Klepon Kentang

E-mail Print

GriyaWisata.Com-Kue klepon siapa sih yang ga kenal dengan kue yang satu ini, pastinya semua orang tahu dan suka dengan kue yang satu ini. Biasanya klepon dibuat dari adonan tepung ketan. Namun kali ini tepung ketannya diganti dengan campuran kentang kukus yang dihaluskan dengan tepung kanji. Mungkin dengan artikel ini Anda dapat membuat kue klepon dirumah untuk disajikan kepada keluarga Anda.

Bahan-bahannya :

* 300 g kentang, kupas potong jadi 4
* 75 g tepung kanji
* 2 sdm air kapur sirih
* 1/2 sdt garam
* 75 ml air daun pandan suji
* 50 g gula jawa, sisir halus
* 1/4 butir kelapa mengkal, parut kasar

Cara membuat :

* Kukus kentang hingga matang, lalu angkat dan haluskan selagi panas.
* Campur kentang halus dengan tepung kanji, air kapur, garam, dan air daun pandan suji. Aduk sampai adonan rata.
* Ambil 1 sdm adonan, bentuk bulat, pipihkan, isi dengan sedikit gula merah. Bulatkan kembali. Lakukan hingga seluruh adonan habis.
* Jerang air secukupnya, beri sedikit garam. Masukkan bola-bola klepon, rebus hingga terapung (berarti klepon sudah matang).
* Angkat dan tiriskan, biarkan sampai dingin. Lalu guling-gulingkan kedalam parutan kelapa. Kemudian sajikan.[tn]



Sharing halaman ini ke Website favorit Anda
| More...
KOMENTAR (0)

Tulis Komentar

 



Events Schedule

Iklan Niaga

Mountain & Rafting

Pendakian Gunung Slamet GriyaWisata.Com-Gunung Slamet lewat jalur Bambangan Purbalingga Jawa Tengah adalah jalur yang sering di gunakan oleh par...
 
Ayung Rafting Bali, Seru dan Menyenangkan Griyawisata.com, Ayung Rafting Bali merupakan tujuan wisata yang siap untuk menguji nyali Anda. Mencoba wisata rafting a...
 
Jogging Sambil Narsis Di Pemandangan Alam Kehijauan Griyawisata.com, Inilah para wanita, narsis bisa dimanfaatkan dimana saja. Selain di mall-mall, di kampus-kampus dan di ...
 

Nasional

Festival Sambal Semarakkan Taman Safari Bali

GriyaWisata.Com-Biasanya para pengunjung Bali Safari & Marine Park di Kabupaten Gianyar disuguhi satwa langka dunia....

Bibir Pantai Berarsitektur China di Pantai Kenjeran

GriyaWisata.Com-Daerah Surabaya kini terkenal sebagai kota industri, perdagangan, dan juga merupakan kota bahari. Sebagai kota...

Makam Keramat, Daya Tarik Lain Kampung Genteng

GriyaWisata.Com-Makam yang saru ini memang cukup unik, berada di dalam rumah, di bawah sebuah tempat...

Internasional

Ada Sungai di Mars?

GriyaWisata.Com-Sebuah riset  yang dibuat oleh riset bersama AS dan Swiss melaporkan gambar terbaru dari rangkaian...

"The Mammoth", Water Coaster Terpanjang di Dunia

GriyaWisata.Com-Bagi Anda yang menyukai tantangan, bersiaplah untuk menyambut wahana air yang akan menderaskan pacu adrenalin...

Pesona Keindahan Perairan Mediterania Di Siprus

GriyaWisata.Com-Saat Medatangi perairan Mediterania akan sangat memberikan sumber fantasi, imajinasi dan hiburan bagi manusia sejak...

Culinary Corner

Banana Boat Sundae

GriyaWisata.Com-Ajak si kecil untuk mempersiapkan dessert favorit yang satu ini, dijamin dia melonjak kegirangan. Coba...

Teh Buah Eksotik

GriyaWisata.Com-ini dia minuman yang paling pas untuk berbuka puasa segar dan manis pasti di sukai...

Tumis Cuciwis Bumbu Tauco

GriyaWisata.Com-Sayuran ini sangat mudah dibuat. Cita rasa cuciwis yang renyah terasa pas dengan gurihnya daging...