Hari ini: Jumat, 9 Oktober 2015 21:34
Barometer Otomotif Terkini

Tebing Setinggi 914 Meter Berhasil Ditaklukan Dua Pendaki

Sabtu, 17 Januari 2015 16:00

GriyaWisata.com- Dua pendaki asal Amerika Serikat--yang menghabiskan dua pekan mendaki tebing terjal El Capitan di Taman Nasional Yosemite--akhirnya mencapai puncak batu setinggi 914 meter.  

 

Kevin Jorgeson, 30 tahun, dan Tommy Caldwell, 36 tahun, merupakan pendaki pertama yang melakukannya tanpa bantuan alat, kecuali kekang dan tali untuk mencegah agar tidak jatuh.

Mereka memulai pendakian bersejarah pada 27 Desember 2014. Selama pendakian mereka tidur di tenda yang menggantung di tebing.

Sebelumnya, juru bicara Jess Clayton telah mengatakan kedua pendaki tidak akan memberikan wawancara di puncak gunung, namun mendiskusikan perjalanan mereka pada Kamis (15/04).

Eric Jorgeson, ayah Kevin Jorgeson, mengatakan kepada media lokal bahwa anaknya selalu ingin menjadi seorang pendaki dan melihatnya mencapai mimpi membuat dia bangga.

"Sebagai orang tua, awalnya ini membuat kami gugup. Tetapi kami harus membiasakannya," kata dia.

Dia dan anak-anaknya telah memulai mendaki di rute yang berbeda di puncak El Capitan di California ketika Kevin berusia 15 tahun, dan menjalankan tradisi itu setiap tahun.

"Saya merasa seperti orang yang paling bangga di seluruh dunia saat ini," kata saudara perempuan Caldwell, Sandy Van Nieuwenhuyzen.
"Saya akan sukses"

Selama pendakian menelusuri rute Dawn Wall, keduanya beristirahat beberapa hari untuk menunggu kulit mereka pulih. Mereka bahkan menggunakan plester dan lem super untuk mempercepat proses.

Pada tahap itu, tampaknya mereka tidak akan mencapai puncak, seperti dilaporkan wartawan BBC Alastair Leithead yang berada di kaki El Capitan.

Tetapi kemudian mereka kembali melanjutkan pendakian.

"Karena kecewa, saya mempelajari tingkat kesabaran baru, kekerasan hati dan hasrat," jelas Jorgeson yang dimuat secara daring. "Saya tidak akan menyerah. Saya akan beristirahat. Saya akan mencoba lagi. Saya akan sukses."

Tebing El Capitan yang didaki Jorgeson dan Caldwell lebih tinggi jika dibandingkan dengan menara Burj Khalifa di Dubai yang mencapai 828 meter.[bbc]

Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full


Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Barometer Properti Terkini

Follow Us!

Iklan Niaga

TOUR & TRAVEL GUIDE

Tour de Singkarak 2015
Tour de Singkarak 2015 yang dibuka di Pantai Carocok, Kabupaten Pesisir Selatan pada Jumat (2/10) dan akan berlangsung hingga 11/10 (hari ini). Meskipun sebuah event olahraga tetapi juga penuh dengan musik dan tarian Minang, letupan kembang api dan pesona destinasi wisata setiap daerah. 

Panduan Memilih Liburan untuk Anak-Anak
www.griyawisata.com - Sekarang ini beberapa orangtua meletakkan perjalanan tahunan keluarga mereka kepada ahlinya, untuk menghemat waktu dan mengekspos anak-anak mereka dengan pengalaman yang lebih beragam. Tapi orangtua tidak sepenuhnya bebas. Berikut adalah panduan memilih liburan untuk anak-anak:Keluarga dengan anak-anak remaja akan senang dengan perjalanan apapun asal ada aspek yang menarik bagi semua anggota keluarga. Ketika seorang pelancong bernama Penny Putnam mencari perjalanan yang akan melibatkan dirinya dan suaminya yang sama-sama penggemar sejarah, dan anak laki-lakinya yang berusia 13 tahun, ia menemukan tur di Turki dari sebuah biro perjalanan wisata yang mengkombinasikan snorkeling di pesisir reruntuhan dan mengunjungi bangunan arsitektur.