Hari ini: Kamis, 7 April 2016 18:23
Barometer Otomotif Terkini

Akan Digelar Lomba Paduan Suara Internasional Di Danau Toba

Minggu, 21 Februari 2016 11:12
Gambar: paduan suara USM pada FDT 2014

GriyaWisata.Com - Dalam rangka upaya meningkatkan dan promosikan potensi wisata Danau Toba (DT), akan digelar lomba paduan suara tingkat Internaional pada Juli 2016 nanti di Danau Toba.

 

Dalam menyelenggarakan acara lomba paduan suara tingkat Internaional ini, setidaknya mendapatkan dua manfaat yaitu kemampuan Sumatera utara (Sumut) selengarakan event Internasional dan mempromosikan Danau Toba, demikian ungkapan dari Jonnes Selnov Lubis, Ketua Panitia Lomba Paduan Suara Internasional di Medan, Sabtu (20/02/2016).
 
Dan untuk lebih mempromosikan Danau Toba, perlombaan tersebut akan dilaksanakan di dua lokasi yang berada di pinggiran Danau Toba, yakni Laguboti, Kabupaten Toba Samosir dan Parapat, Kabupaten Simalungun.
 
Hingga saat pertengahan Februari ini, sedikitnya 30 tim asal luar negeri telah mendaftarkan untuk mengikuti perlombaan yang rencananya akan digelar pada 18-24 Juli 2016 tersebut.
 
Menurut fungsionaris lembaga Dewalu ini, selain dari Indonesia, ada 30 tim asal luar negeri yang mendaftar, yakni dari Filipina, Malaysia, Thailand, dan Singapura.
 
Namun kepanitian belum dapat memastikan keikutsertaan peserta dari Australia dan sejumlah negara di Eropa karena belum mendaftar meski telah meminta keterangan mengenai acara itu melalui surat elektronik. "walaupun Negara yang meminta informasi mengenai perlombaan itu cukup banyak, tetapi belum mendaftar," kata Lubis.
 
Merekan menjamin, acara lomba paduan suara ini dijamin akan bergengsi karena juri-juri yang dilibatkan berasal dari delapan negara yakni Indonesia, AS, Italia, Inggris, Latvia, Filipina, Malaysia, dan Korea.
 
Sementara, RE Nainggolan, Penasihat Panitia Perlombaan Paduan Suara Internasional mengatakan kegiatan itu diyakini akan sangat membantu promosi sektor kepariwisataan Sumut, terutama Danau Toba.
 
Kunjungan wisatawan ke Danau Toba diyakini akan meningkat dengan kedatangan peserta dari luar negeri dan sejumlah daerah di Tanah Air, jelasnya.
 
Menurut RE Nainggolan, "Kalau 30 tim asal luar negeri itu membawa 40 orang anggotanya, berarti paling sedikit 1.200 wisatawan mancangera yang akan datang".
 
Lomba paduan suara tingkat internasional yang dikaitkan dengan upaya meningkatkan potensi kepariwisataan Danau Toba ini diselenggarakan oleh sebuah lembaga yang fokus dalam kebudayaan dan kepariwisataan di Sumatera Utara, yaitu Dewalu. rt.
Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full


Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Barometer Properti Terkini

Follow Us!

Need Help

Iklan Niaga

TOUR & TRAVEL GUIDE

Uji Nyali Anda Di Sungai Citarik,Jawa Barat
 Jawa Barat,GriyaWisata.Com - Jawa Barat memang terkenal akan wisata alamnya, salah satunya sungai citarik yang terletak di Kota Sukabumi. Sungai citarik ini menyimpan pemandangan yang indah dan sensasi yang luar biasa. Di lokasi ini terdapat tebing-tebing yang gagah serta pepohonan disetiap pinggiran sungai serta arus yang deras bergelombang serta bebatuan yang akan siap menantang adrenalin anda. Lokasi ini memang sangat populer sebagai tempat wisata arung jeram, telah banyak perlombaan tingkat nasional diselenggarakan disini.

Batam Menjadi Salah Satu Wisata Mesum Sasaran Singapura
Jakarta, GriyaWisata.Com -