Adat Istiadat Yang Membelenggu Masyarakat Batak
GriyaWisata.Com-Pada masyarakat Batak, biasanya kematian (mate) yang paling diinginkan adalah pada saat di usia yang sangat tua. Apalagi jika sudah menikahkan semua anaknya dan telah memiliki cucu dari anak-anaknya.
Kematian seperti ini isebut sebagai mate saur matua, hal ini sudah menjadi tradisi budaya masyarakat Batak (khususnya Batak Toba). Mate saur matua merupakan sebuah upacara kematian warisan produk kebudayaan masa lampau melalui tinjauan etnoarkeologi. Upacara adat kematian ini diklasifikasi berdasar usia dan status si mati.
Pada saat pelaksanaan upacara tergantung pada saat lamanya mayat disemayamkan. Ketika seluruh pelayat dari kalangan masyarakat adat telah datang (idealnya sebelum jamuan makan siang).
Jamuan makan merupakan kesempatan pihak penyelenggara upacara menyediakan hidangan kepada para pelayat berupa nasi dengan lauk berupa hewan kurban (sapi atau babi) yang sebelumnya telah dipersiapkan oleh para parhobas (orang-orang yang ditugaskan memasak segala makanan selama pesta). Jamuan yang disiapkan berupa makanan besar-besaran agar menghormati yang meninggal tersebut. Setelah jamuan makan, dilakukan ritual pembagian jambar (hak bagian atau hak perolehan dari milik bersama).
Jambar terdiri dari empat jenis berupa : juhut (daging), hepeng (uang), tor-tor (tari), dan hata (berbicara. Dari dalihan natolu masing - masing pihak mendapatkan hak dari jambar sesuai ketentuan adat. Pembagian jambar dianggap sebagai pengganti jambar hepeng, jadi pembagian jambar hepeng tidak wajib.
Jambar hepeng biasanya ada, bagi keluarga dengan status sosial terpandang. Selepas ritus pembagian jambar juhut, dilanjutkan ritual pelaksanaan jambar hata berupa kesempatan masing-masing pihak memberikan kata penghiburan kepada anak-anak orang yang mati saur matua (pihak hasuhuton). Urutan kata dimulai dari hula-hula, dilanjutkan dengan dongan sahuta, kemudian boru / bere, dan terakhir dongan sabutuha.
Setiap pergantian kata penghiburan, diselingi ritual jambar tor-tor, yaitu ritus manortor (menarikan tarian tor-tor). Tor-tor adalah tarian tradisional khas Batak. Tarian tor-tor biasanya diiringi musik dari gondang sabangunan (alat musik tradisional khas Batak).
Gondang sabangunan merupakan orkes musik tradisional Batak, terdiri dari seperangkat instrumen yakni : 4 ogung, 1 hesek , 5 taganing, 1 odap, 1 gondang, 1 sarune. Pada kesempatan manortor pihak tulang (saudara laki-laki ibu almarhum), menyelimutkan ulos ragi idup langsung ke badan mayat.
Sepulang dari pekuburan, dilakukan ritual adat ungkap hombung. Adat ungkap hombung merupakan ritus memberikan sebagian harta yang ditinggalkan si mendiang (berbagi harta warisan) untuk diberikan kepada pihak hula-hula. Namun mengenai adat ungkap hombung ini, telah memiliki variasi pengertian pada masa kini. Idealnya tanpa diingatkan oleh pihak hula-hula, ungkap hombung dapat dibicarakan atau beberapa hari sesudahnya. Apapun yang akan diberikan untuk ungkap hombung, keluarga yang kematian orang tua yang tergolong saur matua hendaklah membawa rasa senang pada pihak hula-hula.[serli]
- Sabtu, 12 November 2011 19:00
- Sabtu, 12 November 2011 16:00
- Sabtu, 12 November 2011 14:00
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7053 · Fax 021-824 33 979
Fransisca Ingrid di 0818-0891-3342 · [email protected] · Blackberry: 22918E5B
Dini Magaski di 0818-0842-1246 · [email protected] · Blackberry: 224CB655
Iklan Niaga
PRODUK TERBARU IKLAN BARIS
kode d548br model gamis kemben nempel.belakang karet.tali pinggang di depan.ld/pj : 42-47/137size kemeja : m,l,xl harga : 155.000/pasang pem..
k 1106idr 130.000f=l-xlm=xl-lcara order hush hush shopinbox fb &sms (087738269100)============================================- transfer..
kami menjual kain batik tulis motif mega mendung, motif batik khas dari cirebonwarna dasar = biru dongkerwarna gradasi = biru dongkerbahan =..
canon 1000d kit ama lensa 18-55is kondisi : 95% fungsi : all normal kelengkapan : fullset - body kamera- lensa efs 18-55 is- charger deskto..
dijual murah camera slr/film---nikon f4s--legenda photographer era slr analog/film body only rp 3.000.000,-+lensa nikon af 70-210/f 3,5-4,5 ..
TOUR & TRAVEL GUIDE
Dvers Siap Menantang Facebook Twitter dan Google+ Di Lingkup Wisata Dengan Fasilitas Extra Canggih
GriyaWisata.Com-Ini dia situs jejaring sosial yang tidak kalah canggih di banding Facebook, Twitter. Salah satu situs terbaru di media online yaitu Google+, Dvers situs jejaring sosial karna anak bangsa lebih menantang di banding situs jejaring sosial terbaru yang sudah disebutkan diatas. Dvers berbeda dengan situs jejaring sosial yang lebih dahulu lahir karena diperkaya dengan fitur-fitur yang tidak dimiliki oleh pendahulunya, yang bertujuan untuk memuaskan dan memenuhi kebutuhan pengguna. Apa yang membuat situs jejaring sosial dvers berbeda dengan situs yang lebih dahulu ada..?
Tips Memilih, Mengolah & Menyimpan Daging
GriyaWisata.Com-Daging merupakan bahan pangan yang mudah rusak. Bagaimana cara menyimpanya danmemilih daging yang baik dan segar?










