Hari ini: Rabu, 6 April 2016 17:33
Barometer Otomotif Terkini

Danau Toba: Melihat Lebih Dekat Budaya Di Desa Tomok

Kamis, 24 Desember 2015 12:15
Budaya Di Desa Tomok(Foto)

Danau Toba, GriyaWisata.Com - Berwisata ke kota Medan tidak lengkap rasanya jika tidak mengunjungi danau Toba yang merupakan danau terbesar di Asia Tenggara ini. Selain menyuguhkan keindahan alam, danau toba juga memiliki tradisi dan budaya lokal yang unik untuk ditelusuri lebih jauh. 

 
 
 
Tomok merupakan pulau yang terletak ditengah danau toba. Perjalanan menuju danau Toba diawali dari Prapat, sebuah kawasan dermaga untuk penyeberangan yang membutuhkan waktu kurang lebih lima jam untuk mencapainya. Sepanjang perjalanan, Anda akan disuguhi oleh pemandangan yang indah berupa hutan karet dan hutan palem.
 
Daerah pertama yang dapat Anda kunjungi adalah Tomok di Samosir. Tomok merupakan sebuah daerah tinggal yang masih banyak menyimpan kisah sejarah budaya dan asal usul suku Batak. Jika Anda menginginkan berjalan-jalan menggunakan mobil di Samosir, Anda bisa menggunakan kapal feri untuk menyeberang. Dalam perjalanan mengarungi Danau Toba menuju Tomok, tampaklah hamparan pemandangan yang luas menyegarkan mata. Di sekelilingnya terdapat kaldera yang tinggi serta bebatuan hitam yang merupakan peninggalan sejarah.
 
Merapat ke dermaga di Tomok, bangunan tradisional khas suku Batak mulai terlihat. Atap lengkung bangunan yang meruncing berjajar seakan-akan menyambut kedatangan di wilayah suku Batak. Tempat yang bisa dikunjungi di daerah Tomok adalah kompleks makam Raja Sidabutar. Raja Sidabutar dipercaya sebagai raja pertama penduduk di Samosir.
 
Karena kawasan ini sudah cukup terkenal dan banyak dikunjungi wisatawan, maka Anda tidak perlu khawatir terhadap tempat penginapan di sini. Meskipun tidak seperti hotel-hotel di kota, tempat penginapan di sini cukup baik dengan lokasi yang cukup terang dan sepi. Tarifnya pun relatif murah. Indahnya menikmati hari liburan Anda di kawasan asli suku Batak dengan lingkungan yang segar dan bersahabat. (JO)
Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full


Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Barometer Properti Terkini

Follow Us!

Need Help

Iklan Niaga

TOUR & TRAVEL GUIDE

Tips Foto Indah dengan Kamera Ponsel
GriyaWisata.com - Liburan menjadi waktu yang tepat untuk mengabadikan kenangan yang menyenangkan. Apalagi kemajuan teknologi membuat kamera handphone menjadi lebih canggih dalam menangkap gambar-gambar yang indah.

Inilah Dia Danau Di Atas Awan Atau Danau Habema
Papua,GriyaWisata.Com - Danau Tertinggi Di Indonesia ini berlokasi dikaki Gunung Trikora, Kabupaten Jayawijaya yaitu Danau Habema sering dikatakan sebagai Danau Di Atas Awan (3.321 MDPL). Papua merupakan salah satu danau tertinggi di Indonesia. Berada pada ketinggian 3.321 mdpl oleh masyarakata Suku Dani, Papua. Danau ini dianggap sebagai tempat keramat yang jadi sumber kesuburan dan kehidupan masyarakat setempat.