Manfaat Menjadi Seorang Pemalu
GriyaWisata.com- Seorang pemalu membuat Anda terkadang membuat seseorang jengkel karena tak mau berinteraksi. Hal tersebut bisa membuat kesalahpahaman, tentu saja itu membuat Anda kesal apalagi berada di sebuah lingkup kerja yang harus berkelompong. Namun, disisi negatif ternyata seorang pemalu memiliki beberapa kelebihan lho, mau tau apa saja? Yuk, simak selengkapnya.
1.Seorang pemikir
Rasa malu tidak boleh dianggap sebagai sesuatu yang dapat membuat seseorang tidak dapat berpikir atau menangani situasi tertentu. Menurut Taylor, seorang pemalu memiliki potensi besar untuk menjadi seorang pemikir. Karena seorang pemalu kerap takut untuk tampil di depan layar, dia bisa bekerja di balik layar tanpa harus berhubungan dengan banyak orang.
Bagi orang-orang pemalu yang merasa khawatir dalam menghadapi tantangan atau situasi tertentu, Taylor juga menyarankan untuk secara perlahan mendekati situasi yang membuatnya takut, jika mereka mulai merasa cemas. Dengan menghadapi apa yang membuat dia merasa tidak aman, itu akan membuatnya menjadi lebih kuat.
2.Seorang pengamat
"Hanya karena Anda seorang pemalu bukan berarti Anda tidak bisa menyesuaikan diri dengan situasi sosial Anda," kata Taylor.
Hal itu, menurut dia, bisa menjadi sumber kekuatan bagi seorang pemalu untuk mengasah bakatnya sebagai seorang pengamat yang baik. Dalam sebuah penelitian yang dilakukan oleh Southern Illinois University di Carbondale, para peneliti menemukan adanya hubungan antara mahasiswa yang pemalu dan kemampuan untuk lebih mengidentifikasi ekspresi kesedihan dan ketakutan dibandingkan dengan mereka yang bukan malu.
"Kita cenderung menilai bahwa seorang pemalu itu buruk," Laura Graves O'Haver kepada LiveScience. Padahal menurutnya, kemampuan seorang pemalu untuk mengamati lingkungannya bisa menjadi sebuah keuntungan tersendiri baginya. Dengan begitu, dia pun bisa menjadi seorang pengamat yang baik bagi lingkungannya.
3.Pendengar yang baik
Meskipun kebanyakan orang mengasosiasikan pemalu dengan keengganan untuk bicara atau melakukan interaksi sosial, kenyataannya tidak selalu demikian. Faktanya, seorang pemalu bisa menjadi seorang teman bicara atau seorang pendengar yang baik.
Hal itu juga ikut diamini oleh Bernardo Carducci dan Philip Zimbardo yang berprofesi sebagai psikolog. Mereka mengatakan bahwa orang pemalu dapat memahami sebuah percakapan dengan baik dan itu bisa menjadi kekuatan terbesar mereka.
- Rabu, 10 Desember 2014 15:00
- Rabu, 10 Desember 2014 14:30
- Rabu, 10 Desember 2014 14:00
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Iklan Niaga
TOUR & TRAVEL GUIDE
Obat Yang Wajib Dibawa Saat Liburan
GriyaWisata.com- Jika Anda liburan jangan lupa membawa alat P3K karena hal ini sangat berguna selama perjalanan Anda.
Gaya Rambut Yang Pas Untuk si Rambut Lurus
GriyaWisata.com - Hampir semua wanita mempunyai rambut yang lurus dan panjang, tapi ada tiga pilihan gaya rambut yang pas untuk tipe rambut seperti ini. Apa saja?





