Hari ini: Selasa, 31 Maret 2015 18:45
Barometer Otomotif Terkini

Sensasi Berenang di Atas Awan Gunung Telomoyo

Rabu, 4 Maret 2015 14:49

(GriyaWisata.com) Wisatawan asal Semarang, melakukan atraksi di atas kolam renang di atas awan di Kaki Gunung Telomoyo, Kota Salatiga, 

apung berwana kuning kecoklatan itu tak sengaja singgah di kepala Parkee (30), mahasiswa Pascasarjana Universitas Diponegoro Semarang yang sedang berlibur di Agrowisata Salib Putih di Kota Salatiga, Jawa Tengah. Parkee tak menduga akan mendapat sambutan hangat dari capung, hingga mendarat sesaat di kepalanya. Ia lantas mencoba membandingkan capung yang hinggap itu dengan capung yang ada di negara asalnya, Korea Selatan.

Menurut dia, berwisata di Indonesia sangat mengagumkan. Keindahan alam, iklim, serta keramahan masyarakat setempat sangat menunjang potensi pariwisata. Dia yang telah mengunjungi puluhan destinasi wisata di Indonesia itu sangat mengapresiasi potensi wisata yang ada di Salatiga.

"Kalau di tempat saya (capung) namanya Jamjari, tapi tidak sebanyak ini. Capung-capung ini Indah," kata Parkee, takjub melihat keindahan alam di Agrowisata Salib Putih Salatiga, Sabtu (7/2/2015).

Di Kota Salatiga, Jawa Tengah, potensi wisata keindahan itu tidak hanya satu. Salatiga menawarkan sejuta pesona keindahan alam yang belum sepenuhnya tereksplorasi para pelancong. Di bawah kaki Gunung Telomoyo, gunung tertinggi Salatiga misalnya, anda dapat menemukan beragam destinasi wisata yang layak anda coba. (Baca juga: Serunya Bermain Polo Lumpur di Jember)

Salah satu wisata mengesankan adalah berenang di atas awan. Kolam renang dengan diameter 10x15 meter dengan kedalaman 140 centimeter itu persis berada di atas awan. Berbagai sisi kolam terhampar luas pegunungan. Sisi utara ada hamparan Gunung Lawu, sisi barat Gunung Telomoyo, dan sisi selatan terlihat Gunung Merbabu.

Saat berenang di tempat ini, anda akan melihat ketakjuban ini. Suasana kian mendukung ketika iklim sejuk nan asri, serta rimbunnya pepohonan di sekitar lokasi wisata membantu memanjakan tubuh anda. Tempat wisata untuk berenang di atas awan ini tak sulit ditemukan, lantaran berada di jalur wisata Salatiga-Kopeng. Jika anda melihat tanda Salib Putih di jalur tersebut, turunlah, kemudian masuk dan tengoklah keindahan di dalamnya

(travel.kompas.com)

Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full


Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Barometer Properti Terkini

Follow Us!

Iklan Niaga

Solusi Promosi Produk-produk Perusahaan Dan Merek Anda, Dan Dapatkan Target Terbaik. Hub. 0215736969
Nikmati Kesempatan Liburan Bersama Keluarga Idaman Anda, Paket Promo Berbagai Destinasi Faporit Keluarga Idaman Anda. Hub: 0215736969
Dapatkan Promo Holiday Dan Diskon Voucher Hotel
Dapatkan Tiket-tiket Promo Liburan Keluarga Anda, Perjalanan Dinas, Online Domestik Dan Internasional, Resv: 0215736969

TOUR & TRAVEL GUIDE

Juni 2015, Festival Danau Maninjau Digelar
(GriyaWisata.com) Panorama Danau di Bawah, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, Kamis (6/6/2013). Danau di Bawah adalah danau kembar dan salah satu dari lima danau yang ada di Sumatera Barat yaitu Danau Singkarak, Danau Maninjau, Danau di Bawah, Danau di Atas dan Danau Talang.

Rumah Terakhir Sang
 (GriyaWisata.com) Makam Sultan Hasanuddin di Kompleks Makam Raja-Raja Gowa, Katangka, Somba Opu, Gowa, Sulawesi Selatan