Hari ini: Senin, 16 Maret 2015 14:31
Barometer Otomotif Terkini

Tahun Ini, Ribuan Orang Lakukan Pendakian ke Gunung Rinjani

Selasa, 19 Agustus 2014 15:00
Foto: Ilustrsasi (istimewa)

GriyaWisata.com - Balai Taman Nasional Gunung Rinjani Provinsi Nusa Tenggara Barat mencatat angka pendakian ke Gunung Rinjani melalui pintu masuk Sembalun Lombok Timur sudah mencapai 10.000 orang lebih. 

Kepala Pos Balai Taman Nasional Gunung Rinjani (BTNGR) Sembalun Zulfahri mengatakan, peningkatan jumlah para pendaki tersebut, terlihat dari tingginya angka kunjungan para wisatawan baik nusantara maupun mancanegara yang terpantau melalui pos penjagaan di pintu masuk Sembalun.

"Itu yang tercatat mulai Januari sampai bulan Juli lalu, sementara untuk bulan Agustus ini datanya masih direkap, tapi yang jelas sudah ada puluhan orang yang mendaki ke Rinjani sejak awal Agustus,"kata Zulfahri saat dihubungi dari Mataram, Senin.

Ia memperkirakan, jumlah para pendaki yang akan ke Gunung Rinjani akan terus bertambah dan puncaknya pada bulan Agustus hingga September mendatang, seiring cuaca pada bulan tersebut sangat mendukung untuk melakukan pendakian.

Berdasarkan catatannya, para pendaki untuk nusantara berasal dari sejumlah daerah di Indonesia, seperti Sumatera, Sulawesi, Jakarta, Jawa, Kalimantan, termasuk para pendaki lokal asal NTB. Sedangkan, untuk wisatawan asing berasal dari Eropa, Amerika, Singapura dan Malaysia.

"Rata-rata mereka yang mendaki ke Rinjani ini dalam rombongan besar, mulai dari 10 orang, bahkan sampai 40 orang dalam satu rombongan,"ujarnya.

Ia juga menambahkan, meskipun pendakian ke salah satu gunung berapi tertinggi di Indonesia tersebut, sempat ditutup selama tiga bulan dari Januari sampai Maret lalu, namun antusias wisatawan baik mancanegara maupun nusantara yang ingin melihat keindahan alam Rinjani tetap tinggi setiap tahunnya.

"Waktu ditutup memang tidak ada yang naik ke Rinjai tapi begitu dibuka kembali pada bulan April lalu, jumlah pendaki terus saja bertambah. Makanya perkiraan kita jumlah pendakian ke Rinjani pada tahun 2014 ini akan meningkat dari tahun 2013 lalu,"tandasnya.

Untuk diketahui, total wisatawan yang berkunjung ke kawasan TNGR pada 2013 lalu mencapai 10.200 orang. Dari jumlah itu, 40 persen diantaranya wisatawan mancanegara.[ant]

Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full


Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Barometer Properti Terkini

Follow Us!

Iklan Niaga

Solusi Marketing Anda
Solusi Promosi Produk-produk Perusahaan Dan Merek Anda, Dan Dapatkan Target Terbaik. Hub. 0215736969
Tempat Ini Sangat Populer Dan Sangat Banyak Dikunjungi Wisatawan Lokal Dan Manca Negara, Sangat Baik Untuk Dikunjungi Oleh Keluarga Anda
Dapatkan Tiket-tiket Promo Liburan Keluarga Anda, Perjalanan Dinas, Online Domestik Dan Internasional, Resv: 0215736969
Dapatkan Promo Holiday Dan Diskon Voucher Hotel

TOUR & TRAVEL GUIDE

SIA Gabungkan "Airport Tax" pada Harga Tiket untuk Penumpang Indo
(GriyaWisata.com) Pesawat Airbus A380 Singapore Airlines

Manfaat Gadget Saat Traveling Bukan Cuma untuk Selfie
(GriyaWisata.coim) Hasil editan foto boleh saja asal tidak mendramatisir.