Hari ini: Minggu, 21 Juli 2013 12:39
Barometer Otomotif Terkini

Tari Golek Menak Karya Pukau Presiden Singapura

Sabtu, 1 Desember 2012 09:20
Ilustrasi Tari Golek Menak (heripurwata.wordpress.com)

GriyaWisata.com - Presiden Singapura Tony Tan Keng Yam mengagumi tari Golek Menak karya mendiang Sri Sultan Hamengku Buwono IX yang ditampilkan saat mereka berkunjung ke Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat, Jumat malam.

 

 
"Presiden Singapura menyatakan kagum saat menyaksikan tarian tersebut sebelum jamuan makan malam," kata Raja Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat Sri Sultan Hamengku Buwono X.
 
Menurut dia, usai menerima kunjungan Presiden Singapura Tony Tan Keng Yam bersama istri Mary Tan dan rombongan, beliau tertarik dengan tari Golek Menak yang merupakan salah satu karya budaya Jawa.
 
"Jadi, kami hanya membicarakan tarian dan budaya. Dalam kunjungan tersebut tidak ada pembicaraan kerja sama apa pun, hanya menyaksikan pentas tari dan jamuan makan malam," kata Sultan yang juga Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) ini.
 
Presiden Singapura dan istri didampingi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh serta rombongan tiba di keraton sekitar pukul 19.15 WIB, disambut Sultan dan istri GKR Hemas didampingi putrinya GKR Pembayun di Regol Donopratolo.
 
Mereka kemudian menuju Gedhong Jene diiringi alunan gamelan yang membawakan tembang Monggang, dan mendapatkan penghormatan dari prajurit keraton.
 
Di Gedhong Jene mereka mengadakan pertemuan, dan pembicaraan sekitar 15 menit, kemudian menuju Bangsal Kencana untuk menyaksikan tari Golek Menak.
 
Tarian yang dibawakan empat penari, dua di antaranya memerankan burung, ditampilkan di Tratag Bangsal Kencana selama sekitar 30 menit.
 
Usai menyaksikan tari tersebut mereka menuju Bangsal Manis untuk menikmati jamuan makan malam.
 
Setelah jamuan makan malam, sekitar pukul 21.30 WIB Presiden Singapura beserta rombongan meninggalkan Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat.
 
GKR Pembayun mengatakan tari Golek Menak biasanya ditampilkan pada saat ada tamu keraton. Tari ini diciptakan Sri Sultan Hamengku Buwono IX pada 1943.
 
Menurut dia, tarian itu menceritakan pertarungan Dewi Rengganis dari Kerajaan Koparman dengan Dewi Wedaninggar dari Kerajaan Kartaripuro. 
 
Tarian itu berakhir dengan hasil pertarungan yang dimenangkan oleh Dewi Rengganis. "Tari ini menjadi karya seni monumental Raja Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat sebagai bentuk kearifan lokal tradisi istana," katanya.[ant]
Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
Klik disini untuk berkomentar menggunakan account anda
   
Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7053 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 3000AC19
Barometer Properti Terkini

Iklan Niaga

Melayani Corporate, Rombongan Dan Individu. Promo Seat Terbatas. Dan Memberikan Kemudahan Reservasi. Hub: 0215747057, 02170071345
Dapatkan Hotel Murah Saat Liburan Sekolah Di Bali, Lombok, Jogja.... Hubungi: 021-5747057
Sewa Mobil Terbaik, Jaminan Harga Terjangkau, Jaminan Unit, Dan Dapatkan Paket Promo Lebaran, Hub: 0215747053
Mengunjungi:chaophrya River Dan Wat Arun, Gems Factory Dan Bee Farm, Hard Rock Merchandise Shop Dan Mike Shopping Mall, Noong 0215747057
Mengunjungi: Zurich, St. Moritz, Ski Resort, Davos, Andermatt, Lugano, Miniatur Swiss, Zermatt, Klein Matterhorn ..... Resv: 0215747057

PRODUK TERBARU IKLAN BARIS

?????????? ? SAT, ACT, TOEFL, IELTS, ?????, ????????? ?? ???
????????????? ????????????? ????????????, ????????? ??????????? ?????, ???????? ?????????????? ????? ?????????? ? ?????? / ????????? toefl, ..


?????????? ? ????? SSAT, ISEE, GED, ?????, ????????? ?? ???
????????????? ????????????? ????????????, ????????? ??????????? ?????, ???????? ?????????????? ????? ?????????? ? ?????? / ????????? ssat, i..


PENGADAAN BARANG � BARANG UNTUK KEPERLUAN MARINE / ALAT-ALAT BERAT
importir dan distributor peralatan kapal (marine), angkat (lifting), dan sambung (rigging) berkualitas. kami menyediakan lebih dari 2,500 je..


PERAHU KARET ZEBEC MADE IN KOREA
pt.supra barumenjual perahu karet zebec made in koreaarmada rescue 420 kapasitas 8 orangarmada 450 kapasitas 9 orangarmada rescue 520 kapasi..


PERAHU KARET RAFTING ZEBEC
jual perahu karet rafting dari zebec360 r kapasitas 6 orang390 r kapasitas 9 orangkami juga menjual perahu karet untuk tim sar450 a kapasita..