Yummi Banget Pangsit Hijau Daun Kucai
Griyawisata.Com -- Restoran China fine dining di Jakarta, identik dengan masakan khas daerah Kanton. Namun, Crystal Jade Teochew Restaurant yang berada di Pacific Place Mall Jakarta, menyajikan masakan khas Teochew yang berasal dari Chaozhou, sebuah kota di Provinsi Guangdong, China.
Karena letaknya berada di dekat laut, maka kuliner Teochew berfokus pada hidangan laut. Selain itu, Teochew sangat mengandalkan kesegaran bahan. Oleh sebab itu, ia tak terlalu bermain-main dengan bumbu. Sehingga rasa yang timbul adalah asli dari bahan tersebut.
Kuliner Teochew juga mengandalkan masakan vegetarian. Masakan Teochew pun terkenal sebagai makan an yang sehat dengan rasa yang lebih ringan dibanding mayoritas hidangan khas China lainnya.
Menu pembuka bisa dimulai dengan Lumpia Goreng Isi Sayuran ala Teochew dan Pangsit Kucai Goreng. Pangsit Kucai Goreng ini begitu menarik. Warnanya hijau menyala yang berasal dari kucai. Jadi memang menggunakan bahan alami untuk menghasilkan warna hijau.
Di dalamnya ada potongan ikan dan daging. Saat digigit, aroma daun ketumbar semerbak menambah nafsu makan . Sementara kulitnya begitu garing namun tebal. Bisa juga cicipi Tim Pangsit Scallop dengan Sayuran. Pangsit rebus berisi campuran keran dan sayuran.
Lalu lanjutkan dengan hidangan kombinasi daging angsa ala Teochew dan baso kepiting goreng. Bisa juga menikmati sup perut ikan dengan ayam cincang dan rumput laut. Sup ini merupakan kuliner autentik dari Teochew.
Berbeda dengan sup lainnya dari daratan China yang umumnya kaya rempah, sup ini begitu halus dengan rasa yang tidak terlalu kuat. Satu-satunya aroma yang menonjol lagi-lagi adalah daun ketumbar. Selintas ada rasa gurih, tetapi tetap lembut.
Selanjutnya, menu yang sudah mengalami pengaruh dari Singapura. Udang ala Singapura dengan wanton goreng menonjolkan saus yang manis dan pedas. Rasa khas saus kepiting Singapura. Sementara wanton sebagai pendamping merupakan pangsit autentik Teochew.
Udang segar yang empuk, rasanya semakin kuat saat dicocol di saus manis pedas. Manisnya tak tertalu legit, tetap menonjolkan kehalusan rasa khas Teochew. Begitu pula dengan rasa pedasnya. Ada rasa asam dari saus tomat yang digunakan. Pun dengan pangsit yang dicolek ke saus.
Jangan lewatkan kenikmatan angsio hot stone pot buntut sapi. Buntut sapi dimasak dengan arak China selama tiga jam. Hasilnya? Tentu saja tekstur daging yang begitu empuk dan mudah putus saat digigit.
- Rabu, 30 Mei 2012 10:30
- Selasa, 29 Mei 2012 13:30
- Senin, 28 Mei 2012 16:55
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7053 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 3000AC19
Dina Momang di 0816-705-837 · [email protected] · Blackberry: 2532A7C8
PRODUK TERBARU IKLAN BARIS
sahara dan beltbahan kaosalsize fit to lcoklat redinama;alamat;namabarang;warna sms 081908728336
kode : kn-lace turtle+inner flowyharga belum termasuk ongkir:)order by sms only 081808259158 or add my bb pin27e364b9(serious order only).pi..
female elegance (9) hijauidr.95.000harga nett / no tawarbelum ongkos kirimsms only 083199393655 (seurious buyer only)pin 22838068 (seurious ..
jual hycon ribbon m3211 warna warnimharga @65000,beli 3 pcs dapet potongon 5000 perpcs lohhharga exclude ongkir dari bandungminat hubungi 08..
ketemu lagi bersama 'bagaya store'kode bgs 655**********************************************************************************************..
TOUR & TRAVEL GUIDE
Yasalam, Negara Ini Miliki Wisata Aneh
Griyawisata.Com -- Berwisata tidak hanya melihat pemandangan indah saja. Negara-negara berikut ini menawarkan wisata aneh yang lain daripada yang lain.Simak ulasannya berikut ini, seperti dikutip dari TimesofIndia:
Ihhhhhhh Ngeri, Ini Tempat Para Kriminal Liburan
Norwegia, Griyawisata.Com -- Apa yang Anda bayangkan tentang sebuah penjara? Pastilah gelap, sempit, dan menakutkan. Bayangan Anda salah, sebab penjara di Norwegia merupakan sebuah pulau indah, bahkan tidak mirip penjara.









