GriyaWisata.Com-Liburan ke daerah pedesaan boleh juga dicoba sekali-kali, dari pada liburan ketempat yang itu-itu saja pasti bosan bukan. Kami mengunjungi Desa Wisata Baha dengan jarak sekitar 4 km sebelah timur Pura Taman Ayun, terdapat sebuah Desa tradisional bernama "Baha". Penduduk desa ini sebagian besar adalah buruh dan petani penggarap/pemilik tanah, sehingga mereka harus menjadi krama/anggota Subak, yaitu suatu organisasi yang mengatur pembagian air untuk irigasi pertanian.
Masyarakat disini mempunyai sebuah balai pertemuan subak atau bisa juga disebut dengan " Balai Subak Lepud", yang digunakan sebagai tempat rapat serta berbagai macam upacara yang ada hubungannya dengan pertanian. Kami melihat keunikan yang ada di desa ini yaitu tiap masing-masing keluarga memiliki pintu rumah yang sama dengan kombinasi arsitektur bangunan tradisional Bali.
Dan ini yang membuat kesan tersendiri untuk para wisatawan, letak Puranya pun berada di bagian Selatan wilayah. Desa ini juga merupakan objek wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi, karena dihiasi ukiran kuno. Ternyata liburan ke daerah pedesaan juga menyenangkan loh, udaranya juga masih sangat sejuk. Pemandangan yang indah dan masih hijau. Kami mengunjungi sawah yang sekarang sudah jarang ada di Jakarta, seru dech liburan ketempat ini. [tn]
| < Prev | Next > |
|---|

