Hari ini: Selasa, 29 Oktober 2013 04:06
Barometer Otomotif Terkini

Rumah Adat Karo Direnovasi Untuk Dilestarikan

Sabtu, 3 November 2012 07:46
Rumah Adat Karo (istimewa)

GriyaWisata.com - World Monuments Fund (WMF), sebuah lembaga yang peduli terhadap kelestarian benda cagar budaya asal Amerika Serikat merenovasi sejumlah rumah adat masyarakat Karo yang terancam punah di Desa Lingga, Kabupaten Karo, Sumatera Utara.

 

Direktur Penelitian dan Pendidikan WMF Erica Avromi di Medan, Senin, mengatakan setiap dua tahun sekali pihaknya melakukan renovasi terhadap benda-benda cagar budaya yang terancam punah di berbagai negara di dunia.

Selama ini sedikitnya sudah lebih dari 600 benda cagar budaya atau situs yang mereka renovasi. Pengerjaan renovasi juga melibatkan pemerintah negara setempat dan lembaga peduli kelestarian cagar budaya dari masing-masing negara.

Untuk tahun ini pihaknya mencatat ada sekitar 76 benda cagar budaya yang mendapat kesempatan untuk direnovasi dari beberapa negara, salah satunya adalah benda-benda cagar budaya di Desa Lingga yang memang keberadaanya sudah terancam punah karena kurangnya perawatan.

Beberapa benda cagar budaya yang direnovasi di Desa Lingga yakni dua unit rumah adat, satu unit jambur (bangunan tempat berkumpul), dan satu unit geriten (tempat penyimpanan hasil panen).

Anggaran yang disiapkan untuk merenovasi keempat unit bangunan tersebut sebesar 62 ribu dollar AS dengan waktu pengerjaan selama empat bulan.

“Kami berharap dapat merekonstruksi bangunan-bangunan tersebut sesuai dengan bentuk aslinya. Untuk itu tentunya dukungan dari masyarakat dan pemerintah setempat sangat kami butuhkan,” katanya.

Wakil Ketua Badan Warisan Sumatera (BWS) Dr Asmyta Surbakti mengatakan usulan untuk merenovasi bangunan cagar budaya di Desa Lingga tersebut ke WM membutuhkan waktu lebih dari satu tahun setelah melalui beberapa kali penelitian.

“Kita bangga karena bangunan cagar budaya di Desa Lingga itu akhirnya bisa masuk dalam proyek renovasi WMF. Apalagi mereka langsung melibatkan arsitek dari Jerman yang selama ini juga telah berpartisipasi dalam pengerjaan renovasi banguan bersejarah lainnya di beberapa negara,” katanya.[ant/ad]

Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
Klik disini untuk berkomentar menggunakan account anda
   
Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7053 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 3000AC19
Barometer Properti Terkini

Iklan Niaga

Nikmati Kesempatan Liburan Bersama Keluarga Idaman Anda, Paket Promo Asia. Hub: 0215747057
Dapatkan Tiket-tiket Promo Liburan Keluarga Anda, Perjalanan Dinas, Online Domestik Dan Internasional, Resv: 0215747057
Solusi Promosi Produk-produk Perusahaan Anda, Dan Dapatkan Target Terbaik. Hub. 0215747057, 0215747053
Diskon Hotel Domestik: Bali, Jogja, Surabaya, Lombok, Malang, Medan, Padang, Palembang... Resv : 0215747057

PRODUK TERBARU IKLAN BARIS

ANAKKAN MURAI BATU MEDAN BERKWALITAS
menjual anakan murai batu medan hasil tangkaran (trotol) bersetifikat asli hasil tangkaran kuwalitas terjamin pakai ring/gelang.- melayani p..


BUNGA PAPAN JAKARTA | FLORIST INDONESIA 24 JAM
berbagai macam rangkaian bunga papan papan untuk mengekspresikan perasaan bahagia, duka cita, kasih sayang, simpati dan ucapan selamat untuk..


FLORIST JAKARTA | ONLINE FLORIST INDONESIA *24 JAM
florist jakarta menyediakan berbagai macam koleksi hadiah untuk momen penting anda maupun perayaan besar. sebagai toko florist online terbes..


?????????, ????? ??????????? ????? ????????????? ?? USA
????????????? ????????????? ????????????, ????????? ??????????? ?????, ???????? ?????????????? ????? ??????????? ? ?????? 8-926-206-3689.???..


?????????? ? GMAT, GRE, TOEIC, LSAT, ?????, ????????? ?? ???
????????????? ????????????? ????????????, ????????? ??????????? ?????, ???????? ?????????????? ????? ?????????? ? ?????? / ????????? gre, to..