Hehehehe...Ada Kolam Air Soda Di Sumut

Jumat, 16 Maret 2012 17:00

Griyawisata.Com -- Kalau biasanya Anda sering menemukan kolam air panas di beberapa daerah di Indonesia, ada yang berbeda di Tarutung, Sumatera Utara. Di sana ada sebuah kolam yang memiliki rasa dan aroma mirip seperti soda!

Begitu pertama kali mendengar nama kolam air soda, mungkin Anda bertanya-tanya apa sih kolam air soda? Ya, kolam air soda adalah sebuah kolam yang airnya memiliki rasa dan warna mirip seperti soda.

Sama seperti kolam air panas, kolam air soda juga berasal dari beberapa sumber mata ai. Uniknya, sumber mata air ini tidak mengeluarkan air biasa, tetapi mengeluarkan air bersoda. Unik!

Dari buku panduan pariwisata Kemenparekraf, kolam air soda ini berada di Kaki Bukit Desa Parbubu I, Kecamatan Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara. Masyarakat Tapanuli menyebut kolam unik ini dengan nama "Aek Rara".

Kolam yang cukup unik ini pertama kali ditemukan oleh seorang bidan di Tapanuli Utara, O Tobing Sihite. Saat itu ia sedang mencangkul tanah dan tanpa sengaja keluar air dari dalam tanah. Begitu dirasakan, ternyata air ini berbeda, yaitu memiliki rasa dan aroma yang mirip dengan soda.

Kemudian, O Tobing Sihite pun membangun kolam pemandian air soda yang dibuka untuk umum dan tidak dipungut biaya. Pada tahun 2004, Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara meresmikan kolam air soda ini menjadi salah satu objek wisata. Uniknya lagi, kolam ini tidak hanya dijadikan pemandian, tetapi juga digunakan untuk mengairi sawah.

Saat liburan tiba, kawasan kolam air soda selalu dipenuhi para wisatawan yang ingin melihat langsung fenomena tak biasa ini. Baik wisatawan lokal maupun mancanegara, ramai memadati kolam pemandian air soda ini.

Selain airnya yang tidak biasa, warga setempat juga percaya kalau air soda ini memiliki khasiat untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit. Tak heran bila pengunjung yang datang, selalu menyempatkan diri untuk berendam di dalam kolam.

Jika datang berkunjung ke kawasan ini, Anda tidak hanya akan menyaksikan keunikan kolam berair soda, tetapi juga panorama indah di sekitarnya. Pengunjung yang datang akan dimanjakan dengan hamparan persawahan yang hijau dan udara nan sejuk, suasana khas pedesaan.

Tapi ingat, saat berkunjung ke kolam air soda, Anda harus mematuhi beberapa aturan yang diberikan. Peraturan yang harus dipatuhi antara lain tidak boleh mengeluarkan kata-kata makian, tidak melakukan kegiatan negatif, dan juga tidak boleh mandi tanpa mengenakan busana. Ini dikarenakan pemandian kolam air soda dibuka untuk umum, mulai dari anak kecil sampai dewasa mandi dalam satu kolam.

Untuk menuju lokasi kolam, Anda bisa menempuh perjalanan lewat jalur darat sejauh 320 km, melewati kawasan Danau Toba. Untuk jarak yang cukup jauh tersebut, Anda bisa menghabiskan waktu tempuh selama 5-6 jam.[i/n]

Baca juga:
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
Diskusikan pendapat Anda dan berinteraksi dengan pembaca lain di Komunitas GaulWisata. Segera bergabung dan manfaatkan seluruh fasilitas yang gaul dan canggih gratis disini
Klik disini untuk berkomentar menggunakan account anda
      
Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7053 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 3000AC19
Dina Momang di 0816-705-837 · [email protected] · Blackberry: 2532A7C8

Follow Us!

dukascopy_tv_banner_big

Iklan Niaga

Jual-beli Semua Merek Dan Type Mobil Bagus Dan Murah, Ban, Oli, Aki Dan Aksesoris, Ada Di Sini.

PRODUK TERBARU IKLAN BARIS

DIJUAL : GUESS BALCONY W11586L3
guess balcony w11586l3 contact us phone : 021-70713766 mobile : 087887088123 pin bb : 230e1de4email : [email protected]
DIJUAL : GUESS BOULEVARD W15520G1
guess boulevard w15520g1 contact us phone : 021-70713766 mobile : 087887088123 pin bb : 230e1de4email : [email protected]
DIJUAL : GUESS VIVA W10226L1
guess viva w10226l1 contact us phone : 021-70713766 mobile : 087887088123 pin bb : 230e1de4email : [email protected]
DIJUAL : GUESS BALCONY W13095L1
guess balcony w13095l1 contact us phone : 021-70713766 mobile : 087887088123 pin bb : 230e1de4email : [email protected]
DIJUAL : GUESS ZOOM W12108G1
guess zoom w12108g1 contact us phone : 021-70713766 mobile : 087887088123 pin bb : 230e1de4email : [email protected]

TOUR & TRAVEL GUIDE

Kereta Wisata, Alternatif Liburan Baru yang Asyik
Griyawisata.Com -- Selama ini kendaraan hanya menjadi media perjalanan wisata. Jarang sekali kendaraan yang memiliki fasilitas lengkap seperti hotel berjalan. PT Kereta Api Indonesia (KAI) memiliki kereta wisata dengan fasilitas lengkap yang bisa membuat liburan Anda berbeda.

Indonesia Siap Jadi Destinasi Kapal Pesiar Kelas Dunia
Griyawisata.Com -- Wisata kapal pesiar adalah salah satu fokus Kemenparekraf. Pemerintah dan beberapa pihak terkait bertemu langsung di Miami untuk menjelaskan kesiapan Indonesia menjadi destinasi kapal pesiar kelas dunia.