Hari ini: Kamis, 7 April 2016 07:15
Barometer Otomotif Terkini

Ladang Pasir Desa Joubelah Sebagai Destinasi Wisata Sejarah

Kamis, 4 Februari 2016 10:02

GriyaWisata.Com - Lokasi penemuan bom peninggalan Perang Dunia II di ladang pasir Desa Joubelah, Kecamatan Morotai Selatan, akan dibangun dan dijadikan destinasi wisata sejarah.

 

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulau Morotai, Maluku Utara, dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata bersama aparat kepolisian, TNI AU dan pengelola Museum Perang Dunia II, Rabu (3/2/2016), meninjau langsung lokasi penemuan bom tersebut.
 
Pemkab Morotai, berencana membangun lokasi itu menjadi destinasi wisata sejarah. 
 
Menurut Muhlis Eso, pengelola museum, bom itu, disepakati tidak akan dipindahkan karena lokasi itu akan dijadikan wisata sejarah oleh Pemkab Morotai. Di lokasi itu, kata dia, diduga masih ada bom karena lokasi itu dulunya dijadikan sebagai tempat pemusnahan bom. 
 
Muhlis mengatakan, “Sejak Amerika meninggalkan Morotai, di lokasi itu dijadikan tempat pemusnahan bom”. 
 
Bom yang ditemukan di ladang pasir tersebut merupakan peninggalan tentara sekutu Amerika Serikat pada tahun 1944. Berat bom itu mencapai 250 kilogram dengan panjang 135 sentimeter. 
 
Penemuan goa bekas tentara Jepang serta kuburan tentara sekutu ini juga, merupakan alasan lain pemilihan lokasi itu sebagai wisata sejarah.
 
Dia mengatakan, “Tidak jauh dari ditemukannya bom itu, di situ ada goa yang dulunya ditempati tentara Jepang serta ada 7 kuburan tentara Amerika dan Australia,” ujarnya. 
 
Di dalam goa tersebut ditemukan peralatan perang, sepatu serta alat masak peninggalan tentara Jepang. 
 
Sebelumnya, Goa dan kuburan itu tidak pernah terpublikasi, namun dengan rencana Pemkab Morotai membangun wisata sejarah ini, mulai dipublikasikan sejumlah penemuan di lokasi itu. Ray.
Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full


Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Barometer Properti Terkini

Follow Us!

Need Help

Iklan Niaga

TOUR & TRAVEL GUIDE

Tips Foto Indah dengan Kamera Ponsel
GriyaWisata.com - Liburan menjadi waktu yang tepat untuk mengabadikan kenangan yang menyenangkan. Apalagi kemajuan teknologi membuat kamera handphone menjadi lebih canggih dalam menangkap gambar-gambar yang indah.

Inilah Dia Danau Di Atas Awan Atau Danau Habema
Papua,GriyaWisata.Com - Danau Tertinggi Di Indonesia ini berlokasi dikaki Gunung Trikora, Kabupaten Jayawijaya yaitu Danau Habema sering dikatakan sebagai Danau Di Atas Awan (3.321 MDPL). Papua merupakan salah satu danau tertinggi di Indonesia. Berada pada ketinggian 3.321 mdpl oleh masyarakata Suku Dani, Papua. Danau ini dianggap sebagai tempat keramat yang jadi sumber kesuburan dan kehidupan masyarakat setempat.