Jelang Ramadhan Mukena Jumputan Paling Diminati
GriyaWisata.com- Mukena berbahan katun rayon dengan motif jumputan khas Palembang, Sumatera Selatan, kini paling diminati sehingga menjadi tren menjelang Ramadhan.
"Kami menjual beragam motif mukena yang kini makin digandrungi corak jumputan khas dengan warna-warna lembut," kata Rina, penjual mukena di kawasan pasar Ilir Barat Permai Palembang, Kamis.
Kekhasan kain tersebut menjadi daya tarik muslimah menggunakan pakaian untuk salat, tambahnya.
Ia mengatakan, seperangkat alat salat jumputan tersebut dihargai Rp300.000/set.
Rina mengatakan sedikitnya telah terjual 500 set mukena jumputan.
Dia menjelaskan, bukan hanya motif jumputan yang menarik tetapi bahannya lembut, sehingga membuat penggunanya tidak gerah dan dingin ketika mengenakannya.
Sementara itu seorang pembeli, Sepriyanti, mengatakan, membeli mukena jumputan menjadi kebanggaan sendiri mengenakan alat salat bermotif khas Palembang.
"Kami sengaja membeli motif yang sama untuk digunakan selama Ramadhan karena jumputan merupakan khas Kota Palembang," katanya.
Sepriyanti mengaku dia juga telah membeli mukena jumputan untuk keluarga di Jakarta yang akan mudik Lebaran ke Palembang.[ant]
- Sabtu, 2 Agustus 2014 17:00
- Sabtu, 2 Agustus 2014 16:00
- Sabtu, 2 Agustus 2014 15:00
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Iklan Niaga
TOUR & TRAVEL GUIDE
Fakta Kenapa Ngemil Itu Sehat
GriyaWisata.com- Mengemil itu ternyata menyehatkan lho walaupun terkadang ngemil bisa membuat berat badan Anda bertambah. Mau tahu kenapa mengemil itu sehat untuk tubuh? Yuk, simak selengkapnya.
Cara Jitu Agar Tangan Tetap Lembut & Halus
GriyaWisata.com- Tangan adalah bagian tubuh yang paling sering terekspos sinar matahari, debu, udara dingin dari ruangan ber-AC, air, dan juga bahan kimia dari sabun atau detergen. Hal ini membuat tangan lebih cepat kering dibandingkan dengan bagian tubuh lainnya.








