Hari ini: Selasa, 5 April 2016 17:18
Barometer Otomotif Terkini

Situbondo: Kampanye Melawan Teroris Dilakukan Komunitas Penyelam

Minggu, 17 Januari 2016 11:34
Kampanye Melawan Teroris Dilakukan Oleh Komunitas Penyelam (Foto)

Situbondo,GriyaWisata.Com - Para komunitas penyelam melakukan aksi simpatik peduli mengenai dunia pariwisata yang digelar oleh para penyelam di Jawa Timur. Mereka membentangkan banner bertuliskan #KamiTidakTakut di bawah laut Kawasan Wisata Pasir Putih, Situbondo.

 
Pasca teror ledakan di Kawasan Thamrin, Jakarta Kamis (14/1) lalu, tidak melemahkan mental masyarakat Jawa Timur. Terbukti, hampir semua tempat wisata di Jawa Timur dipadati masyarakat ingin yang menghabiskan waktu liburnya. Tak terkecuali, wisata bahari Pasir Putih di Situbondo.
 
Di tengah padatnya wisatawan, 10 penyelam menggelar aksi mengutuk aksi terorisme yang baru saja mengguncang Jakarta, di Pasir Putih Situbondo. Kampanye melawan teroris itu dilakukan oleh komunitas penyelam yang tergabung dalam Primus Dive Center Surabaya dan Komunitas #bicaraSurabaya.
 
Mereka mengecam dan mengutuk kekejian teroris dengan cara membentangkan banner bertuliskan #kamiTidakTakut dan #SaveIndonesia di bawah laut Pasir Putih, yang airnya jernih itu. Para penyelam ini mendukung kampanye bersama untuk warga Indonesia tidak perlu takut dan keder menghadapi segala macam aksi teror.
 
Kita ikut menyerukan rakyat tidak takut dengan aksi teroris yang ingin mengoyak NKRI, kata Gunarto, penyelam Surabaya yang menjadi Ketua Aksi #KamiTidakTakut dan #SaveIndonesia. Bagi Gunarto, para penyelam muda yang ikut aksi ini ingin ikut ambil bagian melawan kekerasan yang tengah terjadi. Kami ingin menyuarakan perlawanan dan menggelorakan Indonesia Berani dari bawah laut untuk dunia. Mari bergandengan tangan untuk Indonesia aman dan tidak ada tempat bagi teroris.
 
Mengisi hari libur wisata bahari Pasir Putih Situbondo yang ombaknya cukup tenang ini sudah dibanjiri wisatawan sejak Pukul 05.00 Wib, Minggu. Para wisatawan datang dari berbagai daerah, bahkan ada pula yang datang menyewa bus. Banyaknya wisatawan ini menunjukkan jika mereka tak takut atau trauma dengan kejadian teror bom di Jakarta, pada 14 Januari lalu. Teror bom di Jakarta tidak berpengaruh terhadap tingkat kunjungan wisatawan di Pasir Putih. Lihat saja, pengunjung Pasir Putih tetap membludak, kata Jaelani, Sekretaris Perusda Pasir Putih. (GS)
 
Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full (1 rates)


Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Barometer Properti Terkini

Follow Us!

Need Help

Iklan Niaga

TOUR & TRAVEL GUIDE

Ini Dia Tips Hasilkan Uang Selama Traveling
GriyaWisata.com - Bagi banyak orang Indonesia yang menyukai traveling, dibayar untuk melakukan perjalanan adalah sebuah pekerjaan impian.

Menikmati Nirwana Keindahan Bawah Laut di Teluk Buyat
Sulawesi Utara,GriyaWisata.Com - Khusus para traveler yang senang dengan menyelam ataupun snorkeling coba saja di Teluk Buyat, Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara dan akan menemukan keindahan bawah laut nan menawan.