Hotel dengan Sentuhan Rumah Bangsawan Jawa Tempo Dulu

E-mail Print

GriyaWisata.Com-Private boutique hotel Yogyakarta dengan sentuhan hunian Bangsawan tempo dulu "Rumah Joglo" yang terletak di Desa Warak, Sleman. Sleman Private Boutique Hotel Yogyakarta dengan desain yang mengingatkan kita pada warisan leluhur Jawa yang bernilai tinggi, tampak sebuah pendopo joglo berdiri megah dengan samping kanan terdapat pangupon yang digunakan sebagai pawon (dapur utama rumah) dan Pagupon Kiri digunakan sebagai tempat bersantai, yang disebut Kenanga Lounge.

Sebagai rumah Joglo, Rumah Sleman memiliki tiga elemen penting. Pendhapa, pringgitan, dan omah jero (ruang dalem). Pendhapa adalah ruang pertemuan yang digunakan sebagai lobi utama, sedangkan Pringgitan adalah ruang tengah tempat menerima tamu khusus dan berfungsi juga untuk tempat pementasan wayang kulit apabila ada pagelaran maupun acara pernikahan.

Pada Javanese Royal Suite, terdapat satu tempat tidur besar dan meja kursi asli Belanda milik Sultan Pakubuwono X. Kamar ini banyak dihiasi oleh keramik-keramik asli China. Keramik-keramik itu asli dari Dinasti Han dan Ming. Yang tak kalah menarik dari kamar ini adalah adanya teras pribadi khusus tamu yang menginap di Javanese Royal Suite. Dari teras itu, tamu dapat melihat bentangan pemandangan alam pedesaan yang masih asri dan alami. Yang menarik dari semua kamar itu adalah adanya ruang tamu pribadi, ruang menonton televisi dan kamar mandi pribadi yang mewah di tiap kamar.

Pada sisi belakang, terdapat ruang makan yang bernama Andrawina Dining Room. Andrawina Dining Room sanggup menyuguhkan kemewahan ruang makan bangsawan Jawa tempo dulu, dengan sedikit bumbu gaya Spanyol. Gaya Spanyol kental terasa dengan adanya piano besar di sudut kiri ruang makan. “Jika tamu menghendaki, kami dapat memainkannya untuk mereka,” jelas Bintang. Setelah Andrawina Dining Room, terdapat teras yang disebut Teras Paseban. Teras Paseban juga dapat digunakan sebagai ruang makan, sembari menyaksikan pemandangan alam yang membentang indah di depan mata. Pada Teras Paseban, terdapat bar kecil untuk memesan minuman yang diinginkan. Pun terdapat meja billiard bagi Anda penyuka permainan ini.

Pada halaman belakang ini, terdapat Khayangan Gazebo. Gazebo ini disebut khayangan karena kita akan merasa di khayangan dengan lokasi yang tinggi, kita dapat melihat pemandangan pedesaaan dan hamparan sawah di bawah kaki kita.

Rumah Sleman juga menyediakan fasilitas antar jemput dari bandara, tur dengan andong keliling desa, pasar tradisional, dan sentra kerajinan bambu, dan pijat tradisional Jawa. Sebagai pelestari budaya Jawa, Rumah Sleman pun menawarkan private performance, berupa tarian tradisional, pertunjukan kesenian seperti Sendratari Ramayana, dan permainan gamelan Jawa.

Dengan segala fasilitas yang ditawarkan, Rumah Sleman Private Boutique Hotel ini sanggup menerbangkan para tamunya ke masa lampau. Semua tamu akan merasakan kenyamanan hidup sebagai bangsawan Jawa tempo dulu. Anda ingin mencoba? Datang saja ke Jl. Purboyo No. 111, Warak Kidul, Mlati, Sleman, Yogyakarta. Kenikmatan hidup sebagai bangsawan Jawa tempo dulu menanti Anda.[rs/tn]



Sharing halaman ini ke Website favorit Anda
| More...
KOMENTAR (0)

Tulis Komentar

 




 

Events Schedule

Mountain & Rafting

Pendakian Gunung Slamet GriyaWisata.Com-Gunung Slamet lewat jalur Bambangan Purbalingga Jawa Tengah adalah jalur yang sering di gunakan oleh par...
 
Ayung Rafting Bali, Seru dan Menyenangkan Griyawisata.com, Ayung Rafting Bali merupakan tujuan wisata yang siap untuk menguji nyali Anda. Mencoba wisata rafting a...
 
Jogging Sambil Narsis Di Pemandangan Alam Kehijauan Griyawisata.com, Inilah para wanita, narsis bisa dimanfaatkan dimana saja. Selain di mall-mall, di kampus-kampus dan di ...
 

Nasional

Kawasan Adat Ammatoa Selalu Berpakaian Serba Hitam

GriyaWisata.Com-Jika Anda sedang berlibur atau berada di Sulawesi, tidak ada salahnya Anda mengunungi Kawasan Adat...

Taman Anggrek Kersik Luway Desa Melak

GriyaWisata.Com-Di Kecamatan Sekolaq Darat kurang lebih 15 km terdapat Taman Kersik Luway, dengan luas area...

Bunga Raflesia Arnoldi Ditemukan Oleh Seorang Ahli Biologi

GriyaWisata.Com-Pada tahun 1930 bunga raksasa Raflesia ditemukan oleh seorang ahli biologi dari Belanda dan telah...

Internasional

Musim Panas Spektakuler Di Hong Kong

GriyaWisata.Com-Hong Kong adalah kota metropolis yang asyik dan bersemangat, dan selama Musim Panas Spektakuler segala...

Desain Hotel Lord South Beach Oleh BH + DM: Sebuah Hotel Kaum Gay

GriyaWisata.Com-Hotel yang penuh dengan warna cerah ini sangat tepat untuk Anda kunjungi. Hotel ini sangat...

Wisata ke Batu Caves - Tempat Suci Hindu

GriyaWista.Com-Mengatakan bahwa ada beberapa ras di Malaysia, di mana proporsi tertinggi Melayu, yang Cina, lagi,...

Culinary Corner

Wisata Kuliner Kepiting Mangunharjo

GriyaWisata.Com-Tambak-tambak Mangunharjo, Kecamatan Tugu, yang kini dikembangkan budidaya kepiting diharapkan bisa mengarah pada pengembangan kuliner...

Menikmati Kepiting, Di Restoran China Shang Palace

GriyaWisata.Com-Hewan bercapit ini memang disukai karena rasa dagingnya yang lezat dan teksturnya yang lembut. Demi...

Resto Jepang Hotel Shangri-La

GriyaWisata.Com-Nadaman, restoran Jepang di Hotel Shangri-La Jakarta, menawarkan masakan lobster dan udang.  Enam jenis masakan...