Asikkkk Enaknya Bisa Sepedaan di Gili Trawangan
Griyawisata.Com -- Berkeliling destinasi wisata dengan mobil atau motor adalah hal yang biasa dilakukan saat liburan. Libur panjang akhir pekan ini, tidak ada salahnya mencoba wisata olahraga yang dijamin sehat dan seru.Sepeda, papan surfing atau alat snorkeling bisa jadi teman sehat Anda selama liburan. Berikut 4 olahraga asyik yang bisa dilakukan saat liburan, disusun oleh Griyawisata.Com, Rabu (16/5/2012):
1. Sepeda
Ada beberapa tempat wisata yang menjadikan sepeda sebagai alat transportasi utama. Saat Anda berada di pulau kecil, keberadaan sepeda hampir berbanding lurus dengan manusia yang di dalamnya. Ternyata, hal ini menarik banyak wisatawan. Contohnya di Gili Trawangan, banyak turis yang malah datang karena ingin merasakan mengelilingi pulau dengan sepeda.
Selain sehat, bersepeda juga mengasyikkan. Anda bisa menikmati pemandangan dengan lebih syahdu. Kecepatan sepeda yang lebih rendah dari motor akan memberi waktu untuk melihat keadaan sekeliling.
Pilihlah kota atau pulau yang memang bersahabat dengan sepeda. Jangan datang ke kota yang terlalu padat karena akan membahayakan Anda. Solo, Malang, Gili Trawangan atau Pulau Tidung adalah beberapa destinasi yang asyik untuk dijelajahi dengan sepeda.
2. Rafting
Bermain air di sungai juga bisa jadi olahraga yang menyenangkan. Ada beberapa macam rafting yang bisa Anda pilih antara lain rafting dengan perahu karet, tube rafting, bamboo rafting dan body rafting. Rafting dengan perahu karet bisa dilakukan di sungai yang lebih menantang seperti di Sungai Citarik, Sukabumi atau Telaga Waja di Bali.
Ada juga tube rafting atau rafting dengan mengunakan ban. Untuk tubing, pilihlah sungai yang lebih bersahabat seperti di Sungai Oya dan Gua Pindul di Gunung Kidul, Yogyakarta. Bamboo rafting merupakan hal baru yang bisa Anda coba. Anda akan mengarungi sungai dengan getek bambu dan sebatang kayu. Wisata Alam Loksado di Kalimantan Selatan bisa jadi tujuan liburan Anda untuk mencoba olahraga ini.
Satu lagi yang tak kalah asyik adalah body rafting. Medan untuk body rafting tak jauh beda dengan tube rafting, pilihlah yang tidak terlalu banyak batu. Salah satu destinasi seru untuk body rafting adalah Sungai Cukang Taneuh atau yang lebih dikenal dengan Green Canyon di Pangandaran.
3. Surfing
Olahraga ini memang sudah tidak aneh lagi di telinga. Namun ada beberapa jenis surfing yang bisa Anda coba antara lain, body surfing, stand up paddle dan surfing biasa. Body surfing menggunakan papan yang tebal dan berujung tumpul. Olahraga ini jauh lebih ringan dan bisa jadi pilihan Anda jika hanya ingin santai-santai sambil menikmati ombak dari lautan.
Ada juga cara surfing baru yang lahir di tanah Hawaii yaitu stand up paddle. Dasar bermain olahraga jenis ini sama dengan surfing biasa namun dengan tambahan dayung. Beberapa tempat yang sudah menyediakan jasa penyewaan dan kursus stand up paddle adalah di Bali dan Mentawai, Sumatera Barat.
4. Snorkeling dan diving
Inilah cara asyik menikmati dunia bawah laut. Snorkeling dan diving adalah olahraga yang wajib Anda lakukan saat berlibur di kawasan pantai dengan taman laut yang indah. Beberapa tempat andalan untuk diving dan snorkeling adalah Bunaken, Takabonerate, Raja Ampat dan Bali. Untuk diving, Anda membutuhkan lisence atau sertifikat menyelam.
Sedangkan untuk snorkeling, Anda bisa langsung menyewa atau membawa alat-alatnya. Tidak perlu bisa berenang untuk melakukan 2 olahraga ini. Anda akan dilatih dulu sebelum diving sehingga sudah terbiasa dengan air dan tidak panik saat berada di lautan. Jika tak bisa berenang, Anda bisa minta pendamping selama berada di air. Saat snorkeling, Anda hanya perlu mengayuh kaki untuk berenang karena badan Anda memakai pelampung jadi tidak perlu kuatir tenggelam.[i/n]
- Minggu, 20 Mei 2012 08:00
- Sabtu, 19 Mei 2012 11:15
- Sabtu, 19 Mei 2012 11:00
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7053 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 3000AC19
Dina Momang di 0816-705-837 · [email protected] · Blackberry: 2532A7C8
Iklan Niaga
PRODUK TERBARU IKLAN BARIS
nama n kode baju :: rainbow knitdeskripsi ::keterangan :: harga belum termasuk ongkos kirim.. pengiriman lewat jasa jne.. pembayaran lewat t..
kode : kf 119harga belum termasuk ongkir:)order by sms only 081808259158 or add my bb pin27e364b9(serious order only).ld 114, pjg 66, bahan ..
yang minat ordersms ke : 0815-15483929lihat koleksi lain fb : koleksi dian busanajoin group pin bb : 27cb8dceym : hokkycollectionformat orde..
blezer bahan katun silk 1 warnakode : 725price:@65 ecerfor order:sms 0821.2010.9991 / bbm 284eb574welcome reseller
nama baju :: p ms 652minimal pembelian:: 1 pcsready warna :: abu, hijau, oren,ungu muda, ungu tuaketerangan :: harga belum termasuk ongkos k..
TOUR & TRAVEL GUIDE
Nah Kan !!! Kemenparekraf Juga Menyesali Lady Gaga Batal Konser.....
Griyawisata.Com -- Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menyampaikan penyesalannya jika konser Lady Gaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 3 Juni 2012 batal digelar. Alasannya konser bertajuk "The Born This Way Ball" ini diharapkan dapat menjadi ajang promosi Indonesia.
DUBAI HERITAGE TOUR
Visit : Dubai Museum, Abra, Bastakia, Gold and Spice Souk, The Palm Jumeirah, Jumeirah Souk, Burj Al Arab (photo stop), and Afternoon Desert Safari with BBQ Dinner and Entertainment













