Hari ini: Minggu, 24 Juli 2016 13:58
Barometer Otomotif Terkini

Amerika Serikat Adakan Konser Unik Yaitu Festival Musik BawahLaut

Jumat, 22 Juli 2016 15:20
Festival Musik Bawah Laut

Big Pine Key,GriyaWisata.Com - Dalam rangka meningkatkan kepedulian akan lingkungan dan terumbu karang, setiap tahunnya Kepulauan Florida Keys di selatan AS menyelenggarakan Keys Underwater Music Festival atau Festival Musik Bawah Laut Keys.

 
Menonton konser di panggung sudah biasa, tapi kalau di bawah air? Bagi Anda traveler pecinta diving dan musik, bisa datang ke festival musik bawah laut di AS.
 
Dikutip dari situs Lower Keys Chamber of Commerce, tahun ini festivalnya bertempat di Looe Key Reef pada 9 Juli 2016 lalu. Sejumlah diver hingga lembaga preservasi terumbu karang dan stasiun radio lokal juga ikut meramaikan.
 
Secara konsep, Festival Musik Bawah Laut Keys berfokus pada konservasi dan kampanye lingkungan hidup. Khususnya untuk menjaga Taman Bawah Laut Florida Keys yang menaungi lokasi Off Big Pine selaku venue festival.
 
Kami punya pesan lingkungan yang sangat kuat, kami juga punya pesan kepedulian akan diver, etika terumbu karang, serta bagaimana bertingkah yang benar di sekitar terumbu karang, jadi Anda tidak meninggalkan jejak selain gelembung udara," jelas pendiri Festival Musik Bawah Laut Keys, Bill Becker seperti diberitakan media CBS Miami.
 
Musik pun menjadi elemen pelengkap yang dapat dinikmati oleh traveler pecinta diving yang hadir. Alunan musik bertema laut pun dilantunkan lewat sebuah speaker kedap air dengan kabel yang memanjang ke perahu di atasnya.
 
Lagunya pun dipilih secara khusus oleh stasiun radio lokal Keys. Contohnya seperti 'Yellow Submarine' dari grup band Beatles hingga 'Knee Deep' oleh Jimmy Buffet dan Zac Brown Band. Istilahnya santai seperti di pantai.
 
Sangat menarik rasanya, diving sambil mendengarkan musik. Terutama ketika Anda terbiasa mendengar suara bawah air yang tenang," tambah Bill.
 
Ratusan peserta festival pun tampil dengan mengenakan berbagai kostum bertema laut serta alat musik. Dari yang memakai kostum putri duyung sambil memainkan ukulele hingga yang membawa terompet bentuk ikan. Lucunya, bahkan ada yang memakai kostum tokoh Spongebob!
 
Faktanya, suara bergerak 3-4 kali lebih cepat di air ketimbang di udara. Sensasi mendengarkan musik di bawah air pun akan menjadi pengalaman yang berbeda. Bagi yang tidak bisa diving, juga bisa streaming musiknya lewat stasiun radio lokal Keys, WWUS.
 
Festival itu pun berlangsung selama 4 jam dan meriah. Idenya pun sangat orisinil dan pastinya menarik traveler pecinta olahraga diving. Seandainya saja festival itu bisa diadakan di Indonesia yang kaya akan alam bawah lautnya dan pasti seru sekali!   (GS)
 
Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full


Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Barometer Properti Terkini

Follow Us!

Need Help

Iklan Niaga

TOUR & TRAVEL GUIDE

Beberapa Tips Yang Harus Traveler Tahu Tentang Turbulensi Pesawat
Jakarta,GriyaWisata.Com  Bagi traveler yang sering menggunakan pesawat terbang pasti pernah mengalam turbelensi. Apa itu Turbelensi??, Turbulensi adalah perubahan kecepatan aliran udara yang menyebabkan goncangan pada tubuh pesawat, baik kecil maupun besar. Turbulensi pada dasarnya merupakan hal yang wajar. Hal pertama yang harus dilakukan adalah tetap tenang  dan jangan panik.

Bermain Air Di Pantai Suwuk Sambil Kuliner Ria Di Kebumen
Jawa Tengah,GriyaWisata.Com - Bagi traveler yang belum pernah datang ke pantai Suwuk Kebumen maka traveler harus siapkan waktu untuk jalan-jalan ke pantai berpasir hitam ini.