Hari ini: Kamis, 1 Januari 2015 15:07
Barometer Otomotif Terkini

Yuk, Buat Kudapan Puding Apel Kelengkeng

Sabtu, 27 Desember 2014 11:30
Foto: Ilustrasi (istimewa)

GriyaWisata.com- Long weekend enaknya buat puding apel kelengkeng untuk menu kudapan Anda hari ini bunda. 

 

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

Bahan I:
600 ml jus apel siap pakai
6 gram agar-agar bubuk
15 gram gula pasir
1/2 sendok teh selasih, rendam

Bahan Ii:
250 ml susu cair
6 gram agar-agar bubuk
50 gram gula pasir
2 putih telur
1/8 sendok teh garam
30 gram gula pasir
35 gram ceri merah, potong-potong kecil

Bahan Iii:
250 ml susu cair
6 gram agar-agar bubuk
50 gram gula pasir
3 tetes pewarna merah muda
1/4 sendok teh esen vanila
2 putih telur
1/8 sendok teh garam
30 gram gula pasir
80 gram lengkeng kaleng, potong 4 bagian

Cara Pengolahan :

1. Bahan I, rebus jus apel, agar-agar, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih.
2. Tuang setengah bagian ke loyang 18x18x7 cm. Biarkan setengah beku. Tabur selasih.
3. Bahan II, rebus susu cair, agar-agar, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Biarkan hangat.
4. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang.
5. Tambahkan gula pasir sambil dikocok sampai mengembang.
6. Tuang rebusan agar-agar sedikit – sedikit sambil dikocok dengan kecepatan rendah. Tambahkan ceri merah. Aduk rata.
7. Tuang di atas puding I. Biarkan setengah beku.
8. Bahan III, rebus susu cair, agar-agar, gula pasir, dan pewarna merah tua sambil diaduk sampai mendidih. Sisihkan.
9. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang.
10. Tambahkan gula pasir sambil dikocok sampai mengembang.
11. Tuang rebusan agar-agar sambil dikocok dengan kecepatan rendah.
12. Tuang di atas bahan II. Tabur lengkeng.
13. Terakhir tutup dengan bahan I yang sudah dipanaskan dan ditambah dengan 1 sendok makan air. Bekukan.


Untuk 12 potong.[ss/na]

Baca juga:
Barometer Otomotif Terkini
Rating artikel: Belum ada rating
Rating
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full
  • icon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_fullicon_star_full


Redaksi: [email protected]
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Barometer Properti Terkini

Follow Us!

Iklan Niaga

Hotel Ini Menawarkan Beberapa Benefit Dan Fasilitas Yang Sangat Memadai Bagi Liburan Keluarga Anda, Harga Terjangkau, Hotel Bersih, Dan....

TOUR & TRAVEL GUIDE

Trik Agar Anda Percaya Diri Saat Liburan
GriyaWisata.com - Bagi wanita, parfum bukan lagi sebagai pengharum tubuh saja. Tapi sudah menjadi bagian dari gaya hidup.  

Trik Jitu Atasi Krisis Keuangan
GriyaWisata.com- BBM naik otomatis semua harga ikut naik. Alhasil anda dilanda krisis keuangan karena jumlah pemasukan tiap bulan tak sepadan dengan pengeluaran yang terjadi.