Untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kota Medan, salah satu upaya yang akan dilakukan adalah melakukan perbaikan infrastruktur jalan menuju objek wisata,seperti diungkapkan oleh Walikota Medan Drs H Rahudman Harahap,MM.
Pernyataan itu disampaikan Walikota usai menghadiri acara pelepasan Karnaval Budaya Amazing North Sumatera dan Parade Marching Band.
Walikota menegaskan, keberhasilan Pemko Medan dalam mendapatkan penghargaan The Most Favorite City and The Best Service City Indonesia Tourism Award 2010 akhir pekan lalu, bukan untuk dibangga-banggakan. Justru penghargaan itu dijadikan motivasi dan cemeti untuk bekerja lebih keras dan baik lagi dalam memajukan Kota Medan.
Selanjutnya, Walikota mengucapkan rasa bangga dan terima kasihnya atas ide kreatif panitia Gema Parawisata (Gempar) 2010 dan menjadikan Kota Medan sebagai lokasi kegiatan. Selain menampilkan sejumlah kegiatan, Tarian Naposobulung yang melibatkan 1.413 penari berhasil memecahkan rekor Museum Indonesia (MURI) sebagai tarian adat dengan peserta terbanyak.
Penganugerahan Rekor MURI itu diserahkan langsung Djusuf Ngadiro dari MURI kepada Wagubsu Gatot Pujonugroho didampingi Walikota dan Wakil Walikota Medan, Kadis Kebudayaan dan Parawisata Sumut Naruddin Dalimunthe serta ketua panitia Sudarno. “Saya mengucapkan rasa terima kasih kepada panitia penyelenggara dan ide kreatif mereka. Tahun ini Tari Naposobulung dari Tapsel, mungkin tahun depan bisa dari daerah lain” ungkap Walikota.[md]
| < Prev | Next > |
|---|





