Yuk, Buat Kue Kering Almond Moka Untuk Keluarga
GriyaWisata.com- Takut si anak kenapa- kenapa karena suka makan jajanan di luar bunda? Jika, ya sebaiknya buat cemilan sehat untuk keluarga dengan kue kering almond moka dijamin deh bakal membuat si kecil betah di rumah dan berikut cara mudah membuatnya.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
125 gram mentega tawar dingin
100 gram margarin
100 gram gula tepung
1/4 sendok teh garam
1 kuning telur
1/4 sendok teh pasta almond
100 gram almond bubuk
250 gram tepung terigu protein rendah
25 gram susu bubuk
1/2 sendok teh baking powder
Bahan Isi:
1 putih telur
125 gram gula tepung
1/4 sendok teh air jeruk lemon
1/4 sendok teh moka pasta
Bahan Hiasan:
150 gram white cooking chocolate, lelehkan
50 gram dark cooking chocolate, lelehkan
Cara membuat kue kering almon moka:
1. Kulit, kocok mentega tawar dingin, margarin, gula tepung, dan garam 2 menit. Masukkan kuning telur dan pasta almond. Kocok rata. Tambahkan almond bubuk. Aduk rata.
2. Masukkan campuran tepung terigu, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
3. Giling tipis adonan. Potong adonan dalam bentuk persegi panjang 3x6 cm. Letakkan di dalam loyang yang dioles tipis margarin. Tusuk-tusuk dengan garpu.
4. Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celcius 20 menit sampai matang.
5. Isi, kocok putih telur sampai setengah mengembang. Tambahkan gula tepung sedikit-sedikit sambil dikocok sampai kental. Masukkan air jeruk lemon dan moka pasta. Kocok rata.
6. Ambil 1 buah kue. Semprotkan isi. Biarkan setengah beku. Tutup dengan kue lainnya.
7. Celup bagian atasnya ke dalam white cooking chocolate. Coret-coret dark cooking chcolate. Tarik garis dengan tusuk gigi. Biarkan beku.
Untuk 650 gram.[ss/na]
- Kamis, 27 November 2014 11:30
- Rabu, 26 November 2014 12:00
- Rabu, 26 November 2014 10:00
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Iklan Niaga
TOUR & TRAVEL GUIDE
Trik Jitu Pakai Kutek Yang Tepat
GriyaWisata.com- Kutek atau cat kuku memang serig diandalkan banyak remaja saat ini untuk memoles penampilannya agar terlihat makin gaya dan keren. Tapi bagaimana tips memilih kutek yang tepat?
Kiat Mengatur Keuangan Keluarga
GriyaWisata.com- Perempuan berperan penting dalam mengatur keuangan keluarga dan terlibat dalam pengambilan keputusan jangka pendek tentang keuangan keluarga.





