Saat Liburan, Wanita Sebaiknya Jangan Kunjungi Tempat Ini..
GriyaWisata.com- Ketika Anda memutuskan untuk liburan apa lagi Anda seorang kaum wanita sebaiknya Anda harus memilih- milih tempat yang akan Anda kunjungi. Mau tahu daerah mana saja yang sangat bahaya bagi kaum wanita saat liburan? Yuk, simak selengkapnya.
1.Cali, Kolombia
Tempat ini terkenal sebagai pusatnya barang haram, merupakan pelabuhan penting bagi para pengedar narkoba yang beroperasi Amerika Latin. Beberapa tahun terakhir, permasalahan kriminalitas di Cali, Kolombia semakin memprihatinkan karena tindak kejahatan di kota ini dilakukan oleh orang-orang dari kelompok usia yang semakin muda dari tahun ke tahun.
Jumlah kasus perampokan di jalan mencapai lebih dari 7.000 kasus pada tahun 2012 saja. Dan jumlah ini menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan dari tahun ke tahun. Kota ini juga merupakan sarangnya gangster. Sering terjadi bentrokan antar geng. Akibatnya orang-orang muda jadi terbiasa dengan kejahatan yang terjadi di sekitar mereka dan mulai ambil bagian dalam tindakan melanggar hukum begitu mulai dewasa. Penggunaan senjata oleh penduduk sipil di kota ini juga cukup tinggi.
2.Karachi, Pakistan
Pada dasarnya Pakistan merupakan negara yang relatif tenang dan damai. Tetapi Karachi, kota paling besar di Pakistan yang dulunya merupakan ibukota negara bisa dikatakan jauh dari damai. Tingkat kriminalitas di kota ini cukup tinggi. Pada tahun 2013 saja terjadi 2.032 kasus pembunuhan, 1.790 penculikan, dan 18.774 curanmor.
Karachi dikenal karena para pembunuh bayaran yang modus operandinya adalah pembunuhan dengan senjata api di atas kendaraan bermotor.
3.Mogadishu, Somalia
Somalia sering masuk dalam daftar negara dengan tingkat kejahatan paling tinggi di dunia. Dan salah satu kota yang angka kriminalitasnya paling tinggi di negara ini adalah Mogadishu.
Situasi politik yang tidak stabil akibat perang saudara membuat kota ini rawan konflik. Selain itu jalanan Mogadishu dikuasai oleh para penjahat. Penculikan, serangan teroris, pembajakan dan konflik antar klan menjadikan kota ini berbahaya untuk dikunjungi wanita, terutama yang sedang sendirian.[ma/nty]
- Kamis, 3 Juli 2014 14:30
- Kamis, 3 Juli 2014 12:30
- Kamis, 3 Juli 2014 08:30
Informasi Pemasangan Iklan:
hubungi :
Telepon 021-574 7057 · Fax 021-824 33 979
Raymond di 0812-881-230-00 · [email protected] · Blackberry: 7588039D
Iklan Niaga
TOUR & TRAVEL GUIDE
Kiat Agar Puasa Anda Lancar
GriyaWisata.com - Ramadhan merupakan bulan suci yang sangat istimewa bagi umat Islam di seluruh dunia. Ramadhan tak hanya mengajarkan bersabar menahan lapar dan dahaga sejak terbit hingga terbenam matahari, namun sarat dengan nilai mulia.
Nih, Manfaat Membaca Buku
GriyaWisata.com- Bingung tidak ada pekerjaan selama bulan puasa ? Jika Anda memiliki banyak waktu lebih baik Anda baca buku karena banyak manfaat yang akan diberikan, mau tahu apa saja manfaatnya? Yuk, simak selengkapnya.








