Griyawisata.com, Pantai Melawai berada di jalan utama Sudirman, Balikpapan, Kalimantan Timur merupakan sala satu tujuan wisata favorit masyarakat lokal di Balikpapan dan sekitarnya, serta untuk wisatawan domestik dan asing. Pantai yang eksotis ini terletak di antara Pelabuhan Semayang dan Pantai Banua Patra.
Pantai ini menjadi objek wisata yang populer karena terletak di pusat kota dan dekat dengan Pelabuhan Semayang. Selain menikmati alam pantai eksotis, Anda juga bisa melihat kapal masuk dan keluar, serta menikmati berbagai jenis makanan dan minuman di pantai tersebut.
Bila berkunjung pantai di malam hari, Anda dapat menemukan berbagai jenis makanan dan minuman di sepanjang pantai, seperti menikmati makanan pecel lele, pecel ayam, sate ayam, bakso, mie goreng, nasi goring, dan lain-lain. Selain makanan, Anda juga bisa menikmati berbagai minuman angat disaat malam hari, yakni penjual bandrek (minuman jahe panas), wedang jahe, wedang ronde (minuman jahe yang disajikan dengan kacang dan tepung beras), jus dan banyak lagi. Untuk mencapai Pantai Melawai tidaklah sulit karena Jalan Sudirman merupakan jalan utama menuju berbagai daerah di Balikpapan.[wlmn/yd]
| < Prev | Next > |
|---|

