Griyawisata.com, Bila Anda ingin menikmati menu istimewa ala Spanyol, cobalah mampir sejenak di D’Grove Resto, 3X Entertainment, di Yanglim Plaza, Lt. 6, Medan. Beberapa menu istimewa a la Spanyol siap menggoyang lidah Anda. Menu utama itu di antaranya, ''Paella Valenciana'' atau nasi goreng Spanyol. Nasi goreng ini berbahan makanan seafood, seperti udang tiger, cumi-cumi, kerang hijau dan ''baby octopus''. Kemudian, dipadukan dengan bumbu safron mengandung kaldu udang. Makanan ini biasanya disajikan dengan minuman anggur (white wine).
Lalu, “Salmon al Grill”, menu ikan salmon yang di-“grill” dengan tenderloin import, steak daging sapi asin yang disiram dengan saus “red wine jhu”. Menu ini biasanya dipadankan dengan kentang goreng yang dibubuhi "pattersily".
Dan, ada juga "Pollo Estillo Familia", yaitu menu "baby chicken" (anak ayam) yang di-marinet dengan bir, kemudian di-grill dan disiram dengan saus orange. Menu ini merupakan salah satu menu istimewa di D’Grove Resto. Selain kedua menu tersebut, masih ada menu utama yang tak kalah istimewa, yakni "Cesadilla con Pollo". Tentu masih banyak menu yang disediakan di sana. Menurut Chef Mansyur, Kepala Chef D’Grove Resto, setidaknya, ada sekitar 50-an menu yang tersedia di restoran ini.[wlmn/fjsr]
| < Prev | Next > |
|---|

