GriyaWisata.Com-Ingin bermain di bawah laut dengan asyik dan dekat dari Jakarta, salah satu gugusan pulau yang ada di kepulauan seribu yaitu pulau sepa bisa menyediakan apa yang Anda inginkan, yaitu bermain di bawah laut dengan terumbu karang yang indah serta jenis ikan yang beraneka ragam pasti akan membuat Anda akan memilih pulau ini untuk menjadi tujuan liburan Anda.
Pulau yang tidak terlalu jauh dari Jakarta hanya memerlukan waktu sekitar 90 menit dari Marina Ancol dermaga 19 ini, dengan menggunakan kapal speedboat yang berangkat jam 08.00 pagi. Suasana alam yang alami menyambut Anda saat turun dari kapal, karena suasana tropisnya Pulau Sepa yang menyegarkan, pulau ini menjadi tempat favorit para diver karena diving dan snorkling adalah kegiatan yang paling utama dari wisata pulau ini.
Fasilitas untuk para tamunya Marine walk, yaitu Anda dapat berjalan-jalan dengan leluasa dan bebas tanpa perlu berbagai macam alat selam. Anda dapat memegang ikan yang lewat di depan Anda, sungguh hal yang tak bisa terlupakan sepanjang hidup. Dengan adanya Marine walk, Anda dapat melangsungkan pernikahan di bawah laut.
Hal ini merupakan sesuatu yang berbeda jika melangsungkan pernikahan di bawah laut, karena jarang yang melakukan hal tersebut. Jadi ga ada salahnya kan Anda mencoba sesuatu yang berbeda dari yang lain.
Di sore harinya bila cuaca bersahabat dengan Anda, pasti akan melihat matahari terbenam dengan cahaya yang ke orange-orange menghiasi air laut yang berwarna biru, sambil menikmati air kelapa yang hijau dan segar.
Di pulau terdapat beberapa penginapan sekitar 39 penginapan yang tersedia, penginapan disana tidak terlalu mewah namun sangat sederhana. Penginapan ini sangat bersahabat dan manyatu dengan alam.
Setelah seharian bermain dengan laut, Anda dapat melepaskan rasa lelah ditempat ini. Jika Anda ingin kembali ke Jakarta, Anda harus bersiap-siap sampai jam 14.00 dan kembali ke dermaga untuk melanjutkan aktifitas sehari-hari.[wahyu/tn]
| < Prev | Next > |
|---|

