Griyawisata.com, Danau Dendam Tak Sudah (DDTS), merupakan obyek wisata yang berada di kawasan Cagar Alam Dusun Besar (CADB), tepatnya dijalan poros Kota Bengkulu-Lubuk Linggau. Tempat itu mulai dikembangkan sebagai lokasi wisata menarik di daerah Bengkulu. Wisata yang ditawarkan oleh pemprov Bengkulu, antara lain Mendayung, diving, snorkling, dan memancing.
Dikembangkan pula wisata parasailing, dan diberikan fasilitas kapal boot. Namun menurut Ta'in selaku koordinator pedagang di sekitar DDTS, mengatakan "jika parasailing dikembangkan akan membutuhkan dana yang lumayan besar. Peran investor dibutuhkan, agar danau ini semakin dikunjungi oleh wisatawan".
Ta'in menyambungkan, jika ingin menarik minat wisatawan datang ke DDTS, pemerintah dan industri pariwisata berperan dalam memberi dukungan dan kerja keras. Dan hendaknya kawasan Danau Tak Sudah, dapat sering digelar berbagai event wisata olahraga sehingga banyak didatangi wisatawan dan nama Danau menjadi terkenal.
Selama ini keindahan danau hanya bisa dinikmati dari pinggir jalan raya oleh pengunjung. Dan danau tidak bisa dilihat lebih mendalam oleh pengunjung. Untuk memudahkan wiatawan berkeliling, penduduk setempat menyediakan rakit, sehingga para wisatawan dapat menikmati pemandangan alam, selain itu bisa juga untuk olahraga mengayuh rakit.
Pemandangan di sekitar danau ini sangat indah, terlihat pula disekelilingnya gundukan Bukit Barisan. Terdapat pula beraneka flora langka, seperti Anggrek Matahari, Bakung, Nipah, Pulai, Embacang Jawa, Terentang, Plawi, Brosong, Gelam, Pakis, dan Sikeduduk. Dari sekian banyak flora langka yang ada di DDTS, keindahan Vanda Hookeriana (anggrek pensil) belum mampu dikalahkan. Vanda Hookeriana merupakan ratu anggrek dunia yang hanya terdapat di DDTS.
Anggrek pensil ini mampu menawan pemerintah dan masyarakat Inggris pada masa penjajahan tentara Inggris, sehingga pada tahun 1882, anggrek pensil dinobatkan sebagai "Ratu Anggrek" dan mendapat hadiah first class certificate.[sisca/paulina]
| < Prev | Next > |
|---|

