Griyawisata.com, Pulau Liwutongkidi, pulau yang terdapat di Kabupaten Buton dengan luas sekitar 1.000 km persegi. Pulau ini memilliki iklim tropis dengan curah hujan rata-rata 1.000 mm per tahun. Dan termasuk dalam kawasan pengembangan Terpadu BASILIKA (Batauga, Siompu, Liwutongkidi dan Kadatua) di Kabupaten Buton.
Bertujuan untuk mengembangkan objek wisata bahari (bawah laut) di kabupaten yang kaya dengan aneka wisata baharinya itu. Dengan adanya kawasan BASILIKA ini, diharapkan dapat menambah gairah para wistawan untuk berkunjung ke Kabupaten Buton.
Pulau ini mampu memberikan nuansa yang unik melalui keindahan pantai dan pesona bawah lautnya. Garis pantai di sepanjang pulau ini dipenuhi hamparan pasir putih yang menakjubkan dan nuansanya menjadi lebih indah ketika berpadu dengan deburan ombak laut yang menyisir pasir tersebut. Selain itu, keanekaragaman terumbu karang dan biota bawah laut juga sangat menarik untuk dikunjungi. Dan pulau ini mudah dijangkau dari Pelabuhan Bau-Bau, lebih kurang 15 menit dengan speed boat.[wlmn/yd]
| < Prev | Next > |
|---|

